Resep Dumpling Ayam untuk Perayaan Imlek di Rumah
Kali ini, coba buat dumpling atau jiao zi isian ayam, yuk!
Teman-teman juga bisa mengganti isiannya dengan bahan lain seperti daging atau sayuran.
Bahan dan bumbu:
200 gram tepung terigu
70 gram tepung sagu
1/2 sendok teh garam
200 ml air panas
4 sendok makan minyak goreng
Baca Juga: 4 Resep Kue Kering untuk Perayaan Imlek, Ada Kue Kering Balut Cappucino Hingga Nastar Lemon Crumble
Bahan isi:
200 gram paha ayam fillet, cincang kasar
3 buah jamur shitake, rendam, cincang kasar
100 gram bengkoang, potong kecil-kecil
2 cm jahe, cincang halus
2 siung bawang putih, haluskan
1 batang daun bawang, iris halus
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok teh kecap asin
1/2 sendok teh kecap ikan
1 sendok makan minyak wijen
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
75 ml air es
5 sendok makan tepung sagu