Sama-Sama Mengandung Karbohidrat, 4 Makanan Ini Bisa jadi Pengganti Nasi Putih

By Avisena Ashari, Minggu, 14 Maret 2021 | 19:45 WIB
Ilustrasi nasi putih, pernah coba memasak nasi dengan air panas? (Photo by Pille-Riin Priske on Unsplash)

Bobo.id - Di sebagian besar negara Asia termasuk Indonesia, nasi putih merupakan makanan pokok.

Setiap hari, hampir sebagian besar penduduk di Indonesia mengonsumsi nasi sebagai sumber karbohidrat.

Karbohidrat merupakan zat yang dibutuhkan tubuh agar bisa berenergi, teman-teman.

Namun, selain dari nasi, kita juga bisa mendapatkannya dari berbagai sumber makanan lainnya, lo!

Berikut ini beberapa makanan yang bisa dijadikan sumber karbohidrat selain nasi. Apa saja, ya?

Baca Juga: Termasuk Umbi Batang, Ternyata Ubi Gembili Baik untuk Dikonsumsi Pasien Diabetes! Bisa Jadi Pengganti Nasi

Ilustrasi jagung (Pixabay)

Jagung

Seperti singkong, jagung juga sering dijadikan bahan makanan camilan, seperti jagung bakar.

Tapi jagung juga merupakan sumber karbohidrat.

Kita bisa menjadikan jagung sebagai pengganti nasi dengan cara dijadikan jagung rebus atau diolah menjadi nasi jagung.