4 Resep Olahan Alpukat untuk Camilan Mengenyangkan, Ada Pai Alpukat Hingga Sup Alpukat

By Sarah Nafisah, Minggu, 14 Maret 2021 | 19:30 WIB
4 resep olahan alpukat (Sajian Sedap)

 

Bobo.id - Siapa yang suka makan alpukat? Biasanya alpukat kita langsung makan atau dijadikan jus.

Namun, ternyata alpukat bisa diolah jadi berbagai camilan dan minuman lezat lainnya, lo.

Berikut ini adalah empat resep olahan alpukat yang bisa jadi teman camilanmu di sore hari. Ada pai alpukat hingga sup alpukat.

Yuk, simak bahan dan cara membuatnya di sini!

Baca Juga: 4 Resep Olahan Roti Tawar untuk Sarapan Lezat Akhir Pekan, Ada Scramble Egg Cheese Melt Hingga Wafel Saus Keju

1. Resep Unbaked Avocado Pie

Unbaked Avocado Pie (Sajian Sedap)

Bahan pai:

200 gram biskuit marie, haluskan100 gram almon sangrai, haluskan5 sendok makan mentega tawar, lelehkan

Bahan cheese avocado:

150 gram white cooking chocolate, lelehkan5 lembar gelatine, rendam, peras,200 gram cream cheese200 gram daging alpukat, haluskan75 gram gula tepung1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh pasta vanila300 gram krim kental, kocok setengah mengembang dinginkan2 tetes pewarna kuning5 tetes pewarna hijau

Bahan hiasan:

150 gram non dairy cream1 1/2 buah alpukat, potong-potong

Cara Membuat:

1. Alas, aduk rata bahan alas sampai bergumpal.

2. Tuang di dasar loyang pai 20 cm. Padatkan. Dinginkan. Sisihkan.

3. Kocok cream cheese asal lembut. Tambahkan alpukat. Kocok rata. Masukkan gula tepung, pewarna, dan pasta vanila. Kocok rata.

 

4. Tambahkan white cooking chocolate dan gelatin. Kocok rata.

5. Masukkan sedikit-sedikit ke dalam kocokan krim sambil dikocok perlahan. Tuang di atas alas. Ratakan dan bekukan.

6. Hias.