Resep Nasi Goreng yang Tidak Perlu Pakai Kecap Manis, Ada Nasi Goreng HIjau Terasi, Coba Buat di Rumah, yuk!

By Tyas Wening, Minggu, 2 Mei 2021 | 18:00 WIB
Resep Nasi Goreng Tanpa Kecap Manis (Sajian Sedap)

3. Nasi Goreng Kuning Udang Jamur

Resep Nasi Goreng Tanpa Kecap Manis: Nasi Goreng Kuning Udang Jamur (Sajian Sedap)

Bahan:

400 gram nasi putih

100 gram udang kupas, cincang kasar

1 butir telur kocok lepas

100 gram jamur merang, iris

1 buah cabai merah buang biji, iris halus

2 sendok teh kecap asin

1/2 sendok teh garam

1/8 sendok teh merica bubuk

1/4 sendok teh gula pasir

1 batang daun bawang, iris halus

2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:

6 butir bawang merah

3 siung bawang putih

1 cm kencur

4 cm kunyit

3 butir ebi, seduh, sangrai

Baca Juga: Ini 4 Resep Dimsum untuk Berbuka Puasa, Ada Siomay Dimsum Ayam Kuning dan Hakau

Cara Membuat Nasi Goreng Kuning Udang Jamur:

1. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan telur. Aduk sampai bebutir - butir.

2. Tambahkan jamur dan cabai merah. Aduk sampai layu.

3. Masukkan nasi. Aduk rata.

4. Masukkan kecap asin, garam, merica bubuk, dan gula. Aduk rata. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

(Penulis: Dwi)

Yuk, lihat video ini juga!

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com