Apa Saja Makanan Sehat dan Bergizi untuk Tubuh? Materi Kelas 3 SD Tema 1

By Amirul Nisa, Jumat, 16 Juli 2021 | 08:30 WIB
Penuhi kebutuhan makanan sehat dan bergizi untuk tubuh. (pxhere)

4. Sayur Hijau

Sayuran hijau menjadi pemeran utama untuk menjaga kesehatan.

Pada sayuran hijau terdapat kandungan nutrisi yang penting untuk tubuh.

Dalam sayuran hijau terdapat kandungan vitamin A, vitamin C, vitamin K, magnesium, kalsium, zat besi, folat, dan kalium.

Tidak hanya itu, sayuran hijau juga memiliki kandungan antioksidan yang bisa menjaga tubuh dari radikal bebas.

Teman-teman bisa mengonsumsi sayuran hijau seperti sawi, brokoli, kangkung, selada, atau bayam.

Sayuran itu bisa teman-teman peroleh dengan mudah, serta bisa diolah menjadi banyak jenis menu makanan.

Baca Juga: Kaya Antioksidan, 7 buah dan Sayur Ini Bisa Bantu Cegah Penyakit pada Paru-Paru

5. Susu

Susu menjadi pelengkap dari menu makan sehat.

Dengan rutin mengonsumsi susu, tubuh akan memperoleh asupan kalsium.

Susu akan membantu melindungi tubuh dari serangan penyakit.

Untuk anak-anak seperti kita yang masih dalam masa pertumbuhan, susu akan membantu memaksimalkan proses itu.

Sedangkan untuk orang dewasa susu akan membantu menjaga kesehatan tulang.

Selain mengonsumsi semua menu makanan dan minuman di atas, teman-teman tidak boleh lupa juga mengonsumsi air mineral.

Tubuh manusia yang sebagian besar terdiri dari air, tentunya membutuhkan banyak asupan air.

Menggantungkan asupan air dari buah, sayur, atau susu tidak akan cukup memenuhi kebutuhan tubuh.

Karena itu lengkapi menu sehat dengan mengonsumsi air sesuai kebutuhan.

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.