Daging kambing mengandung kalori, lemak total, lemak jenuh, protein, dan kolesterol.
Semua kandungan itu pun disebut lebih rendah dari pada ayam, sapi, babi, dan domba.
Kandungan gizi yang ada pada daging kambing per 85 gram, yaitu 122 kalori, dan 2,6 gram lemak.
Pada daging kambing juga terdapat kandungan kolesterol yang cukup rendah yaitu 63,8 miligram.
Baca Juga: Rahasia Semur Daging Lezat dan Empuk, Cocok untuk Hidangan Idul Adha Besok
Sedangkan secara tekstur, daging kambing memiliki bentuk daging yang lebih keras dari pada daging domba.
Karena itu, proses memasak daging kambing membutuhkan waktu lebih lama.
Beberapa orang akan lebih memilih menggunakan bantuan pengempuk daging, saat mengolah daging kambing ini.
Daging Domba
Berbeda dengan daging kambing, orang Indonesia mungkin jarang mengonsumsi daging domba.
Menurut Direktorat Gizi Departemen Kesehatan RI, dalam 100 gram daging domba terdapat 206 kalori, 17,1 gram protein, dan 14,8 gram lemak.
Selain itu ada juga kandungan gizi berupa 10 mg kalsium, 191 mg fosfor, 2,6 mg zat besi, 0,15 mg vitamin B1, dan 66,3 gram air.