Bobo.id - Di sekolah kita akan mempelajari permainan bola voli dalam pelajaran olahraga atau penjaskes (Pendidikan Jasmani dan Kesehatan).
Tentunya kita harus tahu apa saja gerak yang ada dalam permainan bola voli.
Berikut ini adalah penjelasan lengkap tentang gerak bermain bola voli. Mulai dari gerak dasar hingga gerak spesifik permainan bola voli.
Yuk, simak!
Baca Juga: Contoh Variasi Gerak Lokomotor dalam Olahraga, dari Sepak Bola sampai Voli
Gerak Dasar Permainan Bola Voli
Berikut adalah beberapa gerak dasar permainan bola voli, yaitu:
1. Servis
Servis adalah pukulan permulaan untuk memainkan bola voli, teman-teman.
Teknik servis terdiri dari servis bawah dan servis atas.