Jangan Sampai Salah Pilih Lagi, Ini 7 Ciri Ikan Segar yang Kualitasnya Masih Baik

By Grace Eirin, Kamis, 21 Oktober 2021 | 16:00 WIB
Jangan sampai salah pilih lagi, ikan segar yang kualitasnya baik miliki ciri-ciri ini. (Pexels/mali maeder)

Bobo.id - Ikan segar yang dibeli dari pasar atau pusat perbelanjaan harus dipilih dengan benar. 

Sebab, jika kita sembarangan memilih, kita tidak tahu apakah kualitas kesegaran ikan tersebut masih terjaga. 

Mengonsumsi ikan yang tidak segar dapat berbahaya untuk sistem pencernaan kita. 

Selain itu, ikan yang tidak segar cenderung lebih berpotensi membawa patogen penyakit yang bisa menular ke manusia. 

Baca Juga: Jangan Buru-Buru Disimpan di Dalam Freezer, Ini 4 Langkah yang Benar Menyimpan Ikan Segar di Freezer

Ikan yang tidak segar juga dapat mengakibatkan keracunan pada tubuh manusia, seperti mual, muntah, hingga diare.

Kondisi ini terjadi karena tidak memperhatikan kebersihan dan kesegaran ikan yang dibeli dan akan dikonsumsi. 

Oleh karena itu, sebaiknya kamu mengetahui tanda dan ciri-ciri ikan segar agar tidak salah lagi dalam memilihnya. 

Ikan segar yang dikonsumsi justru baik dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh. 

Yuk, cari tahu apa saja ciri-ciri ikan segar yang kualitasnya baik dan harus kamu tahu!