Selain itu, rasa lemon yang asam dan vitamin C juga akan memberikan kesegaran untuk tubuh kita saat bangun tidur.
O iya, vitamin C pada buah lemon ini bisa membantu meningkatkan energi yang diperlukan untuk beraktivitas seharian.
Konsumsi air lemon di pagi hari juga bisa membantu membersihkan racun yang membuat tubuh tidak mudah sakit, karena adanya antioksidan dan mineral.
Namun bagi teman-teman yang memiliki masalah dengan lambung, sebaiknya perhatikan dosis lemon yang dicampurkan pada air, ya.
Baca Juga: Jangan sampai Konsumsi 3 Makanan Ini Secara Mentah, Bisa Timbulkan Penyakit Berbahaya
2. Teh Jahe
Apakah teman-teman suka mengonsumsi teh hangat di pagi hari? Kalau iya, aka teh jahe bisa jadi pilihan yang tepat, nih.
Teh jahe bisa jadi pilihan minuman sehat di pagi hari, karena bisa membantu memberikan berbagai manfaat bagi tubuh yang seharian beraktivitas.
Jahe adalah salah satu rempah-rempah yang bisa membantu meredakan mual, juga menyembuhkan nyeri dan sakit otot.
Tidak hanya itu, jahe juga punya manfaat untuk menurunkan gula darah dan membantu tubuh untuk mengatur respons insulin dengan lebih baik.