Mahasiswa Indonesia Berhasil Buat Minyak Goreng dari Buah Kelapa Lokal, Seperti Apa?

By Niken Bestari, Selasa, 12 April 2022 | 14:00 WIB
Mahasiswa Indonesia membuat minyak goreng dari kelapa lokal. (Pixabay.com)

Bobo.id - Saat Ramadan dan menjelang Hari Raya Idulfitri, harga kebutuhan pokok biasanya akan naik, termasuk harga minyak goreng.

Hingga kini, harga minyak goreng masih tinggi, teman-teman. Padahal, minyak goreng jadi salah satu kebutuhan masyarakat di Indonesia.

Mengatasi hal ini, mahasiswa Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (Unnes) memberitahu cata membuat minyak goreng dari kelapa lokal.

Dilansir dari KOMPAS, menurut dosen pendamping Meddiati Fajri Putri, SPd., MSc., IPM., percobaan adalah upaya untuk mengatasi kelangkaan minyak goreng.

Selain itu, percobaan ini diharapkan bisa menjadi solusi naiknya harga minyak goreng dan memanfaatkan kelapa lokal. Karenanya, percobaan memiliki banyak manfaat untuk masyarakat.

Minyak Goreng dari Kelapa

Minyak goreng kelapa lokal masih kalah populer dibanding minyak kelapa sawit, untuk itu mahasiswa FT Unnes tergugah untuk memanfaatkan kelapa lokal yang dijadikan minyak goreng.

Di Indonesia, pohon kelapa bisa tumbuh subur di banyak tempat sehingga ketersediaannya bisa mendukung untuk memenuhi kebutuhan minyak kelapa lokal. Dijelaskan, kelapa lokal ini memiliki beragam manfaat, teman-teman.

Selain bisa digunakan untuk minyak goreng pengganti yang lebih sehat, minyak kelapa lokal juga memiliki beragam manfaat lainnya untuk kesehatan dan kecantikan.

Baca Juga: Bisa Jadi Beredar di Sekitar Kita, Ini Cara Membedakan Minyak Goreng Bekas dan Baru yang Dijual di Pasaran

Asam lemak tak jenuh yang terkandung dalam minyak kelapa ini sangat baik dan lebih sehat karena tidak meningkatkan kolesterol.

Selain itu, kombinasi kandungan asam lemak pada minyak kelapa dipercaya memiliki efek positif bagi kesehatan, seperti menurunkan potensi penyakit jantung dan penyakit organ peredaran darah.