Bobo.id - Tekanan darah tinggi atau hipertensi tidak bisa teman-teman abaikan, karena memicu penyakit jantung yang berbahaya.
Oleh karena itu, jika kita sudah tahu tentang kondisi tekanan darah yang tinggi ketika memeriksakan kesehatan.
Lebih baik kita segera mengubah pola makan, gaya hidup, dan rajin berolahraga. Berikut ini, asupan-asupan yang baik bagi orang yang mengalami tekanan darah tinggi. Yuk, simak!
1. Jeruk
Segala jenis jeruk, seperti jeruk bali, lemon, dan jeruk yang biasanya kita konsumsi, bisa menurunkan tekanan darah yang tinggi, lo.
Hal ini karena, jeruk mengandung vitamin, mineral, dan senyawa alami yang menyehatkan jantung serta menurunkan risiko penyakit jantung.
Penyakit jantung sendiri awalnya bisa disebabkan karena tekanan darah yang terlalu tinggi.
2. Ikan
Beberapa ikan mempunyai sumber lemak berupa omega-3 yang baik untuk kesehatan jantung.
Baca Juga: Menu Sehat untuk Berbuka Puasa: Resep Kentang Ayam Tumis Teriyaki
Lemak omega-3 ini dapat mengurangi tekanan darah yang tinggi, serta menurunkan risiko peradangan tubuh.
Oleh karena itu, konsumsilah ikan dnegan kandungan lemak omega-3 agar tekanan darah kembali normal.
3. Lobak
Mengonsumsi sayuran lobak juga dapat menurunkan tekanan darah dan menormalkannya kembali, lo.
Sebabnya, lobak mengandung kalium dan magnesium yang dapat mengatur tekanan darah.
Selain itu, magnesium juga memengaruhi pasokan kalium ke sel jantung dan pembuluh darah.
Sehingga, pembuluh darah bisa lebih lancar dan rileks mengalir ke seluruh bagian tubuh.
4. Biji Labu
Siapa sangka, biji labu yang sering teman-teman buang ternyata membawa manfaat kesehatan.
Baca Juga: Resep Mac and Cheese Vegan, Menu Buka Puasa Sehat Tanpa Kolesterol
Biji labu bisa kita manfaatkan untuk mengendalikan tekanan darah, karena mengandung magnesium, potasium, dan arginin, serta asam amino.
Untuk mendapatkan manfaat biji labu ini, kita bisa membeli suplemen minyak biji labu di apotek terdekat, kok.
Dengan begitu, secara bertahap tekanan darah kita mulai turun dan normal kembali.
5. Kacang-kacangan
Asupan kacang-kacangan jangan kita abaikan karena kandungan nutrisinya, seperti serat, magnesium, dan potasium dapat mengatur tekanan darah.
Oleh karena itu, konsumsilah secara rutin sayuran kacang-kacang yang sehat ini jika ingin tekanan darah normal kembali.
6. Beri
Selain buah jeruk, buah beri juga baik untuk menormalkan kembali tekanan darah, lo.
Apalagi, buah beri banyak mengandung antioksidan yang dapat meningkatkan kadar oksida nitrat dalam darah.
Baca Juga: 4 Cara Alami Atasi Gigi Berlubang dan Penyebabnya
Oksida nitrat ini dapat melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah ke seluruh tubuh lebih lancar.
Oleh karena itu, teman-teman tidak perlu lagi ragu mengonsumsi buah bluberi, rasberi, dan stroberi.
7. Bayam
Selain kacang-kacangan, kita juga perlu mengonsumsi bayam secara teratur agar tekanan darah bisa dinormalkan kembali.
Salah satu kandungan nutrisi yang penting dalam bayam adalah magnesium. Magnesium ini dapat mengatur tekanan darah agar lebih rendah, sehingga tubuh jadi sehat.
Nah, itulah segala macam asupan yang baik untuk orang yang mempunyai tekanan darah tinggi.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.