Bobo.id - Sebelum berangkat menuju ke sekolah, kita dianjurkan oleh orang tua untuk sarapan terlebih dahulu.
Tujuannya adalah supaya materi yang disampaikan guru di kelas dapat masuk ke otak kita dengan mudah.
Biasanya, porsi untuk sarapan itu tidak sebanyak kalau makan siang. Hal ini membuat kita jadi mudah lapar.
Oleh karena itu, saat sarapan, kita harus memilih makanan yang dapat memberikan rasa kenyang lebih lama.
Kalau porsi sarapannya sedikit, kita bisa menambahnya dengan buah-buahan yang banyak nutrisi dan seratnya.
Hmm, memangnya apa saja buah yang bisa bikin kenyang lebih lama, Bo? Simak informasinya, yuk!
1. Apel
Apel bisa jadi pilihan buah untuk sarapan karena buah ini kaya akan serat, baik yang larut maupun tak larut.
Serat yang dimiliki oleh apel ini membantu mengontrol selera makan dan bisa menjaga perut terisi lebih lama.
Dengan mengonsumsi apel sebagai camilan, kita bisa mengurangi keinginan makan yang tiba-tiba, lo.
Selain itu, apel juga mengandung pektin, yakni jenis serat khusus yang membantu mengatur gula darah.
Baca Juga: Kenapa Kita Harus Berbuat Baik pada Tanaman? Materi Kelas 3 SD