5 Gejala Diabetes Dilihat dari Kondisi Kaki, Salah Satunya Kaki Bengkak

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 22 Oktober 2023 | 08:00 WIB
Tanda diabetes yang bisa dilihat dari kondisi kaki. (freepik/xb100)

4. Perubahan Warna dan Bentuk Kuku

Tanda diabetes pada kaki selanjutnya adalah kuku bisa jadi lebih tebal, berubah warna, hingga berubah bentuk.

Jika terjadi perubahan pada kuku, ini bisa jadi tanda infeksi jamur yang umum terjadi pada pasien diabetes.

Jika teman-teman mengalami perubahan pada kuku kaki, coba konsultasikan dengan dokter atau ahli kaki.

Mereka akan memberi perawatan dan saran yang sesuai untuk mengatasi masalah ini dan mencegah infeksi lanjutan.

5. Pembengkakan Kaki

Pembengkakan kaki atau yang dikenal dengan edema adalah gejala diabetes lain yang juga sering terjadi, lo.

Pembengkakan ini dapat terjadi karena retensi cairan yang disebabkan oleh adanya kerusakan pembuluh darah.

Pasien diabetes kadang-kadang mengalami pembengkakan pada area kaki, seperti pergelangan dan juga betis.

Untuk mengatasi masalah ini, penting untuk menjaga gula darah dalam batas normal yang ditentukan oleh dokter.

Baca Juga: Selain Makanan, Apa Saja Pemicu Diabetes yang Perlu Diwaspadai?

Selain itu, bisa juga dengan mengangkat kaki saat duduk dan menghindari duduk atau berdiri terlalu lama.