Sirop dibuat dengan mendidihkan gula merah, air, daun pandan, garam, dan pasta moka di atas api kecil hingga kental.
Kemudian kuah santan dibuat dengan merebus kuah santan sambil terus diaduk hingga mendidih dan matang.
Setelah semua siap, tata cendol bersama sirop, kuah santan, dan es serut pada gelas lalu siap disajikan.
3. Es Sarang Burung
Es sarang burung juga bisa jadi pilihan untuk menu buka puasa yang menyegarkan.
Minuman ini merupakan hidangan khas Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan banyak digemari.
Bila teman-teman ingin mencoba minuman menyegarkan ini, mari simak resep berikut ini untuk lima porsi.
Baca Juga: 4 Menu Buka Puasa Sayur dan Lauk, Ada Udang hingga Sop Ayam
Bahan
- 1/2 bungkus agar-agar bubuk warna merah
- 35 gram gula pasir
- 200 ml air
- 200 gram melon yang sudah dibentuk bulat kecil
- 250 ml sirup leci
- 1 sendok teh selasih yang sudah diseduh
- 375 gram es serut
- 600 ml air
Cara Membuat
Pertama rebus air, agar-agar bubuk, dan gula pasir diaduk hingga mendidih dan matang.
Setelah itu, tuangkan agar-agar ke dalam loyang kotak dan dinginkan hingga bisa diserut seperti.
Bila agar-agar sudah dingin, serut agar-agar menggunakan parutan keju lalu sisihkan.
Setelah itu, campurkan agar-agar, melon, sirup leci, selasih, air, dan tambahkan es serut kemudian aduk rata.
Es sarang burung selasih bisa disajikan untuk buka puasa bersama keluarga.