Pada kampanye 'Isi Piringku', porsi makan yang dikonsumsi terdiri sayuran, karbohidrat, dan protein.
Dalam sekali makan, kita dianjurkan untuk meletakkan sejumlah 1/3 bagian untuk makanan pokok.
Kemudian, 1/3 untuk sayuran, dan sisa 1/3 lainnya dibagi dua untuk lauk-pauk dan separuhnya untuk buah.
Hal ini menunjukkan bahwa 'Isi Piringku' telah memenuhi gizi seimbang untuk menjadikan tubuh sehat.
Tidak hanya itu, dalam panduan 'Isi Piringku' juga memuat ajakan untuk melakukan hal berikut:
- Mengonsumsi 8 gelas air setiap hari.
- Melakukan aktivitas fisik 30 menit setiap hari.
- Mencuci tangan dengan air dan sabun sebelum dan setelah makan.
Sepuluh Pedoman Gizi Seimbang
Seperti Bobo sebutkan sebelumnya, kini slogan 'empat sehat lima sempurna' diganti jadi Pedoman Gizi Seimbang.
Baca Juga: Bisa Jadi Bahan Makanan saat Buka Puasa, Ini 5 Makanan Kaya Serat