Makanan Pengganti Nasi yang Populer, Ini 5 Fakta Unik Gandum

By Amirul Nisa, Minggu, 31 Maret 2024 | 15:00 WIB
Belajar tentang gandum dari fakta uniknya. (Photo by Tymur Khakimov from Pexels)

Bobo.id - Teman-teman tentu sudah tidak asing dengan gandum yang jadi bahan membuat roti, mi, dan beragam jenis makanan lain.

Bahan makanan ini kaya akan karbohidrat yang membuatnya jadi salah satu pengganti beras atau nasi yang sehat, lo.

Keberadaan gandum tentu sudah lama ditemukan dan terus dikembangkan hingga saat ini.

Bahkan ada banyak jenis olahan yang bisa dibuat menggunakan gandum hingga makanan ini jadi cukup populer.

Kali ini, kita akan mengenal tentang gandum dari beberapa fakta uniknya yang mungkin belum teman-teman ketahui.

Fakta tentang Gandum

1. Ditemukan di Timur Tengah

Gandum adalah bahan makanan yang sudah dikonsumsi selama berabad-abad oleh manusia.

Bahan makanan ini mungkin lebih banyak dikenal sebagai sumber pangan bangsa Eropa, tapi ternyata bahan makanan ini justru berasal dari Timur Tengah, lo.

Mungkin terdengar aneh, karena sebagian besar wilayah Asia lebih sering mengonsumsi beras yang dijadikan nasi.

Namun nyatanya, gandum ditemukan pertama di wilayah bagian Timur Tengah, tepatnya di Irak.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini 5 Perbedaan Roti Tawar dan Roti Gandum