Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 9, kita akan belajar tentang jenis iklan elektronik berdasarkan isinya.
Setiap hari, kita menemukan iklan. Baik iklan yang ada di jalan-jalan, iklan di televisi, maupun di internet.
Iklan sendiri merupakan upaya menawarkan suatu barang atau jasa kepada khalayak ramai atau luas.
Tujuan iklan adalah memperkenalkan suatu produk agar konsumen terpengaruh membeli produk tersebut.
Berdasarkan media yang digunakan, iklan dibagi menjadi beberapa jenis. Salah satunya iklan elektronik.
Iklan elektronik adalah adalah iklan yang disebarkan melalui media elektronik, yakni televisi, radio, dan internet.
Jenis-Jenis Iklan Elektronik
Berdasarkan isinya, iklan elektronik bisa dibagi menjadi tiga jenis atau tiga kelompok, antara lain:
- Iklan komersial
- Iklan perusahaan
- Iklan layanan masyarakat
Berikut penjelasannya:
1. Iklan Komersial
Iklan komersial adalah iklan yang menginformasikan produk barang atau jasa yang ditawarkan oleh pemasar.
Iklan ini juga bisa diartikan sebagai iklan yang menjual produk/jasa dengan tujuan mendapat keuntungan.
Baca Juga: Unsur Iklan Elektronik agar Menarik Perhatian Masyarakat, Materi Kelas 5 SD
Selain itu, iklan komersial bertujuan untuk membuat calon konsumen tertarik dengan yang ditawarkan.
Untuk bisa mencapai tujuan itu, iklan komersial biasanya dibuat dengan gambar dan kalimat persuasif.
Tujuannya agar konsumen bisa yakin akan tawaran dalam iklan itu lebih baik dari tawaran merek lain.
2. Iklan Perusahaan
Jenis iklan media elektronik selanjutnya adalah iklan perusahaan, yakni iklan yang menekankan citra perusahaan.
Iklan perusahaan dirancang dengan tujuan tertentu yang menguntungkan perusahaan di masa datang.
Tujuan utama dari iklan perusahaan adalah meningkatkan citra perusahaan di mata masyarakat, teman-teman.
Dengan iklan, perusahaan bisa menarik perhatian khalayak sasaran untuk melakukan pengenalan produk.
3. Iklan Layanan Masyarakat
Iklan layanan masyarakat adalah iklan yang bertujuan memberikan penjelasan atau informasi pada masyarakat.
Iklan layanan masyarakat sendiri adalah suatu iklan yang memberikan pesan sosial kepada masyarakat.
Pada iklan ini biasanya diberikan informasi terkait kondisi yang sedang terjadi dan mengancam kehidupan.
Iklan ini bertujuan membangkitkan rasa peduli masyarakat terhadap sejumlah masalah yang ada saat ini.
Baca Juga: Unsur-Unsur Iklan Televisi, Radio, dan Internet, Materi Kelas 5 SD
Ciri-Ciri Iklan di Media Elektronik
Bersumber dari Gramedia.com, berikut ini ada beberapa ciri-ciri iklan yang disebarkan di media elektronik:
1. Durasi atau waktu iklan cenderung singkat.
2. Pilihan kata menarik dan langsung tertuju pada target.
3. Bahasanya mudah dipahami.
4. Kata-kata yang digunakan persuasif.
5. Menggunakan pilihan kata yang menonjolkan informasi penting.
6. Memanfaatkan komponen suara, gerak, dan gambar.
7. Menggunakan efek suara.
8. Nama produk ditekankan atau diberi pengulangan.
9. Iklan yang ditampilkan bisa berupa video, animasi, suara, dan gambar.
Nah, itulah jenis-jenis iklan elektronik berdasarkan isinya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untukmu, ya.
Baca Juga: Jawab Pertanyaan dari Iklan Internet 'Batik Jumputan', Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan iklan elektronik? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023