6 Jenis Makanan dari Daging Khas Indonesia, Mana yang Kamu Suka?

By Amirul Nisa, Rabu, 19 Juni 2024 | 18:00 WIB
Sate, salah satu olahan daging khas Indonesia. (freepik/freestockcenter)

Seperti Sate Madura, Sate Padang, dan Sate Lilit Bali yang terkenal dengan rasa dan bentuk yang khas.

Olahan ini biasanya dibuat dengan beragam daging, dari daging ayam, sapi, atau kambing.

Beragam daging itu akan dipotong kecil-kecil, ditusuk dengan tusukan bambu, kemudian dibakar di atas arang.

Sate biasanya disajikan dengan bumbu kacang atau bumbu kecap, serta lontong atau nasi sebagai pelengkap.

Sate Madura, misalnya, terkenal dengan bumbu kacang yang manis dan gurih, sedangkan Sate Padang memiliki kuah kental yang pedas.

3. Rawon

Rawon adalah sup daging sapi khas Jawa Timur yang berwarna hitam pekat. Warna hitam ini berasal dari penggunaan kluwek, buah yang memberikan rasa khas pada rawon.

Daging sapi dimasak bersama bumbu-bumbu seperti bawang merah, bawang putih, lengkuas, serai, dan cabai. Serta biasa disajikan dengan nasi, taoge, telur asin, dan kerupuk.

Kuah rawon yang kaya akan rempah-rempah membuatnya menjadi hidangan yang sangat digemari, terutama di daerah Jawa Timur dan sekitarnya.

4. Tongseng

Tongseng adalah olahan daging kambing yang populer di Jawa Tengah, khususnya di Solo dan Yogyakarta.

Baca Juga: Penting Diperhatikan, Ini Cara Melunakkan Daging Beku yang Aman dan Higienis