Bentuk Kebiasaan Baru, Ini 5 Olahraga yang Cocok untuk Sehatkan Paru-Paru

By Amirul Nisa, Selasa, 1 Oktober 2024 | 15:30 WIB
Bersepeda adalah kegiatan yang membutuhkan energi. Ini manfaatnya untuk kesehatan. (ArtPhoto_studio)

Bobo.id - Paru-paru adalah organ penting dalam tubuh kita. Tapi sayangnya, kondisi lingkungan yang kotor dan penuh polusi udara bisa membahayakan organ satu ini.

Paru-paru merupakan bagian dari sistem pernapasan yang menjadi tempat pertukaran oksigen dengan karbon dioksida.

Nah, agar organ penting ini selalu sehat, ada beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan.

Teman-teman bisa melakukan pola hidup sehat dari makan makanan bergizi hingga melakukan olahraga.

Berikut akan diberikan lima rekomendasi olahraga yang cocok untuk meningkatkan kesehatan paru-paru.

1. Berenang

Berenang adalah salah satu olahraga yang sangat baik untuk meningkatkan kesehatan paru-paru.

Ketika berenang, tubuh harus mengatur pernapasan dengan baik, terutama saat berada di dalam air.

Pengaturan napas yang konsisten ini melatih otot-otot pernapasan, termasuk diafragma, yang berperan penting dalam mengendalikan kekuatan paru-paru.

Berenang juga membantu meningkatkan kekuatan paru-paru karena kita harus bernapas lebih dalam dan lebih teratur selama berenang.

2. Bersepeda

Baca Juga: Kenapa Berolahraga Bisa Membuat Mood Lebih Baik? Ini Alasannya