Bobo.id - Teman-teman, kentang ternyata merupakan tanaman penting ketiga di dunia, lo.
Tanaman yang punya nama latin Solanum Tuberosum L. ini adalah makanan pokok yang dikonsumsi manusia setelah beras dan gandum.
Baca Juga : Kenapa Kentang Goreng Disebut sebagai French Fries dan Chips?
Jenis umbi-umbian ini memang mudah diolah menjadi berbagai makanan dan juga mengenyangkan.
Selain itu, kentang juga memiliki banyak manfaat, lo. Salah satunya, kentang itu baik untuk pencernaan tubuh.
Di dalam kentang mengandung pati resisten yang bisa membantu memperbaiki sistem pencernaan.
Baca Juga : Jangan Dibuang, Kulit Kentang Ternyata Memiliki Banyak Manfaat
Baca Juga : Kentang Goreng Disebut 'French Fries', Apakah Asalnya dari Perancis?
Ketika pati resisten ini masuk ke dalam usus kemudian dimakan oleh bakteri baik, maka akan diubah menjadi asam lemak rantai pendek.
Jadi, saat masuk ke dalam usus, pati resisten ini akan dimakan oleh bakteri baik.
Kemudian, bakteri baik tersebut akan mengubahnya menjadi asam lemak rantai pendek.
Baca Juga : Cergam Bobo: Panen Kentang
Nah, asam lemak rantai pendek inilah yang membagikan kebaikan bagi usus.
Selain itu, kulit kentang juga mengandung banyak nutrisi, seperti vitamin C, serat, kalium, zinc, zat besi, mangan, vitamin B6, dan folat.
Kalau begitu, yuk, kita makan kentang.
Bola-bola kentang ini bisa kamu buat untuk menjadi menu sarapan atau bekal di sekolah.
Baca Juga : Mencicipi Vada Pav, Burger Kentang ala India yang Khas di Mumbai
Lihat cara membuatnya di sini, ya.
Penulis | : | Sepdian Anindyajati |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR