Bobo.id - Saat waktu buka puasa hampir tiba biasanya kita akan sibuk mempersiapkan menu-menu buka puasa.
Biasanya kalau berbuka puasa, pasti kita mencari minuman terlebih dahulu. Jika ingin membuatnya sendiri di rumah, kita bisa membuat minuman buka puasa sederhana, lo.
Baca Juga : 4 Minuman Buka Puasa Kekinian yang Bisa Kamu Santap saat Berbuka
Menu buka puasa yang enak tidak selalu harus yang mewah, kita bisa membuat menu buka puasa sederhana yang tidak kalah enaknya.
Minuman buka puasa sederhana yang kita buat sendiri akan terasa lebih menyegarkan saat kita menyantapnya.
Baca Juga : Ternyata Keringat Baik untuk Tubuh, Apa Fungsinya? #AkuBacaAkuTahu
Nah, Bobo punya tiga resep minuman buka puasa sederhana yang bisa teman-teman coba di rumah.
Hmm...apa saja, ya? Yuk, cari tahu!
Baca Juga : Penyelidikan Ini Mengungkap Wajah Anjing yang Hidup 4.000 Tahun Lalu
1. Es Teh Madu Lemon
Kalau berbuka denga es teh manis mungkin sudah biasa, ya, teman-teman.
Kali ini coba buat es teh dengan campuran madu dan lemon, yuk!
Baca Juga : Cergam Bobo: Bibi Mimi Marah
Selain segar, kita juga bisa mendapatkan manfaat dari madu dan juga vitamin C dari buah lemon.
Cara membuatnya juga mudah, cocok sekali untuk pilihan minuman buka puasa sederhana yang bisa kita buat sendiri di rumah.
Lihat bahan dan cara membuatnya di video ini, ya!
Baca Juga : Begini Jadinya kalau Karakter Marvel Digambar dengan Gaya ala Jepang
2. Es Segar Ceria
Es segar ceria? Apa ya, itu?
Minuman buka puasa sederhana yang satu ini terbuat dari campuran buah kiwi, daun mint, dan perasan buah jeruk.
Baca Juga : Baik untuk Tubuh, Sebaiknya Berapa Banyak Buah yang Dikonsumsi Anak-Anak Setiap Hari, ya?
Wah, seperti apa rasa perasan air jeruk ditambah dengan potongan kiwi dan juga daun mint, ya?
Teman-teman bisa membuatnya sendiri dan disantap saat waktu berbuka nanti.
Cara membuat dan bahan-bahannya bisa teman-teman lihat di video ini, ya!
Baca Juga : Ada Gajah yang Bisa Melukis, Ini 5 Kemampuan Gajah yang Istimewa
3. Red Beanie Ice
Sesuai namanya, minuman buka puasa sederhana ini menggunakan kacang merah sebagai bahan utamanya.
Untuk membuat minuman ini hanya membutuhkan empat bahan yaitu, kacang merah, sirup, kental manis, dan es batu.
Baca Juga : Cari Tahu Kepribadianmu dari Posisi Tahi Lalat di Wajah, yuk!
Wah, perpaduan rasa manis dari bahan-bahannya pasti lezat jika kita santap saat berbuka puasa.
Yuk, coba buat! Lihat cara membuatnya di video ini, ya.
Baca Juga : Jarang Diketahui, Ini Pemandangan Indah nan Hijau di Argapura, Majalengka
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR