Bobo.id – Apakah kucing kesayangan teman-teman sering mengalami bulu rontok?
Kerontokan pada bulu kucing memang hal yang wajar terjadi, teman-teman.
Biasanya, bulu kucing akan rontok saat sedang hamil atau sedang mendekati lawan jenis.
Baca Juga : Tidak seperti Namanya, Ternyata Lubang Hitam Bukanlah Sebuah Lubang!
Namun begitu, ada beberapa hal lain yang juga bisa menyebabkan rontoknya bulu kucing.
Misalnya saja kucing stres, tidak cocok dengan sampo mandi, atau tidak cocok dengan makanannya.
Apa yang harus kita lakukan saat bulu kucing yang rontok semakin banyak, ya? Yuk, cari tahu di sini!
Baca Juga : Wah, Nama Dani Pedrosa Diabadikan Jadi Nama Tikungan di Sirkuit Jerez!
1. Berikan Mainan Baru
Sama seperti kita, kucing juga butuh waktu untuk bermain dan bersenang-senang.
Kalau kita jarang mengajaknya bermain, kucing akan menjadi stres dan berakibat pada rontoknya bulu.
Maka itu, kita bisa berikan sebuah mainan baru untuk kucing kesayangan supaya tidak stres.
Luangkan juga sedikit waktu kita untuk bermain bersama mereka, ya, teman-teman.
Baca Juga : Keren, Ada Api Abadi di Balik Air Terjun Ini! Bagaimana Bisa Terjadi?
2. Ganti Sampo dan Makanan
Seperti yang tadi sudah Bobo jelaskan, bulu rontok pada kucing juga bisa disebabkan karena makanan atau sampo yang tidak cocok.
Kita harus mengetahui lebih dulu, nih, penyebab dari rontoknya bulu kucing.
Kalau memang tidak cocok dengan makanan yang diberikan, ganti dengan jenis atau merek lain.
Begitu juga dengan sampo, kita bisa mengganti sampo yang kira-kira akan lebih cocok untuk kucing kesayangan kita.
Baca Juga : Mengapa Makan dan Minum sambil Berdiri Berbahaya bagi Kesehatan?
3. Memandikan Kucing
Rontoknya bulu kucing juga bisa disebabkan karena jamur dan tungau di bulunya.
Kucing memang bisa membersihkan tubuhnya sendiri dengan menjilati bulunya.
Meski begitu, kita tetap harus memandikan kucing secara rutin, teman-teman.
Dengan begitu, jamur dan tungau yang menempel pada kulit dan bulunya bisa hilang dan kucing tetap sehat.
Baca Juga : Kita Tidak Boleh Makan sambil Berjalan di Jepang, Apa Sebabnya?
4. Menyisir Bulu Kucing
Selain memandikan kucing, kita juga harus rutin menyisir bulu kucing kesayangan, nih.
Apalagi kalau teman-teman memelihara kucing yang memang berbulu panjang dan lebat.
Tak hanya bisa mengatasi bulu rontok, menyisir bulu kucing juga bisa menyingkirkan kotoran dan debu yang menempel.
O iya, menyisir bulu kucing juga dipercaya bisa melancarkan metabolisme tubuh kucing, lo.
Baca Juga : Pintar dan Hebat, Ini 5 Jenis Anjing yang Sering Digunakan Polisi
5. Bawa ke Dokter Hewan
Kalau teman-teman masih tidak yakin penyebab bulu kucing rontok, teman-teman bisa membawanya ke dokter hewan.
Biasanya, dokter hewan bisa menganalisis penyebab rontoknya bulu kucing kesayangan kita.
Dokter hewan juga pasti akan memberikan obat atau vitamin yang bisa mengurangi rontoknya bulu kucing.
Atau teman-teman juga bisa membeli obat khusus untuk mengatasi kerontokan bulu kucing di toko-toko perlengkapan hewan.
Baca Juga : Ternyata Ini Kegiatan Sehari-hari yang Dilakukan Astronom, Apa Saja?
Lihat video ini juga, yuk!
Source | : | kucingpedia.com |
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR