Bobo.id - Apa teman-teman tahu dimanakah palung terdalam di dunia berada?
Palung terdalam di dunia ada di samudra Pasifik, yaitu palung Mariana.
Dasar palung ini disebut dengan Challenger Deep, teman-teman.
Baru-baru ini, ada pencipta rekor baru penyelaman terdalam dengan kapal selam, lo. Yaitu penjelajah Victor Vescovo yang menyelam sampai kedalaman 10.927 meter.
Penjelajahan Dasar Palung Terdalam di Dunia
Sebelumnya, Challenger Deep palung Mariana dicapai ahli oseanografi Don Walsh dan Jacques Piccard pada tahun 1960. Mereka mencapai kedalaman 10.916 meter.
Kemudian di tahun 2012 sutradara film dan penjelajah James Cameron melakukan penyelaman sendirian pertama kali dan mencapai kedalaman 10.908 meter, teman-teman.
Dalam penjelajahan terbaru ini, Don Walsh juga ikut mendampingi tim penjelajah dari kapal di permukaan laut, lo.
Menurut Victor Viscovo, di kedalaman laut yang sangat jauh dari permukaan itu terasa dingin, sangat sepi dan tenang.
Pada penjelajahan kali ini, Victor Viscovo menemukan batuan berwarna merah dan kuning yang kemungkinan adalah endapan kimia atau lapisan bakteri.
Baca Juga : Di Laut Dalam, Ada Ikan Menyeramkan yang Mirip Karakter Monster Inc.
Di kedalaman laut tersebut, penyelam biasanya menemukan banyak hal unik, teman-teman. Misalnya seperti makhluk laut yang jarang terlihat oleh manusia.
Ada belut, cacing, dan makhluk laut lain yang berukuran besar dan kecil. Ada juga yang tubuhnya transparan.
Bahkan peneliti juga menemukan spesies baru yang mirip dengan udang, yaitu amphipods.
Namun ada benda lain yang membuat para peneliti lebih heran dari makhluk laut yang tidak biasa, teman-teman. Yap, ada sampah di dasar palung Mariana.
Baca Juga : Hewan Apa Saja yang Terkena Dampak Sampah Plastik di Lautan?
What's it like at the bottom of #MarianaTrench, 35,853 ft below the waves? This habitat is home to an array of unique creatures incl Arrowtooth Eel, Grenadiers, Cusk Eel, Snailfish, and more... The @FiveDeeps team also found plastic waste on the ocean floor.???????? #DeepPlanet pic.twitter.com/SKqZvYCec0
— Science Channel (@ScienceChannel) May 13, 2019
Penemuan Sampah di Palung Mariana
Bersamaan dengan dipecahkannya rekor terbaru penyelaman terdalam manusia, Victor Vescovo menemukan benda yang tidak seharusnya ada di lautan, apalagi di palung terdalam di dunia.
Yap, sampah plastik manusia dari daratan telah sampai ke titik terdalam palung Mariana.
Tim penyelam menemukan ada beberapa sampah kantung plastik dan bungkus permen di dasar palung tersebut, teman-teman.
Sebelumnya di tahun 2018, peneliti juga menemukan adanya sampah plastik di kedalaman 10.972 meter di palung Mariana.
Menurut penelitian tahun 2017, kebanyakan sampah yang sampai ke paling Mariana mengalir dari sungai-sungai yang ada di wilayah sekitarnya yang berpolusi tinggi.
Artinya kita manusia yang ada di darat benar-benar harus mencegah agar sampah sisa tidak berakhir di lautan, baik di permukaan atau bahkan ke dalam lautan, teman-teman.
Apa kamu tahu? Di samudra Pasifik ada tempat sampah lautan terbesar.
Ayo, cari tahu supaya kita bisa belajar menghentikan polusi sampah. Cari tahu di artikel berikut ini, ya!
Baca Juga : Di Samudra Pasifik, Ada Tempat Sampah Lautan Terbesar! Apa Isinya?
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | Live Science,National Geographic,7News |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR