Bobo.id - Siapa yang suka bernyanyi? Bagi teman-teman yang suka bernyanyi, mata pelajaran seni musik pasti menjadi mata pelajar favorit.
Setiap orang pasti pernah menyanyi, baik itu dengan suara yang merdu maupun tidak.
Menurut penelitian, bernyanyi merupakan salah satu kegiatan yang bisa membangkitkan semangat, lo.
Baca Juga: Agar Celana Jeans Tetap Awet, Ini Cara yang Tepat untuk Mencucinya
Bernyanyi bisa mengurangi hormon stres sehingga membuat suasana hati kita jadi semakin baik dan bahagia.
Selain itu, bernyanyi juga ternyata memberikan banyak manfaat untuk kesehatan.
Wah, apa saja manfaat yang kita dapatkan dengan bernyanyi, ya? Yuk, cari tahu!
Baca Juga: Gemas! Kucing yang Ada di Foto Ini Bukan Asli, tapi Hanya Boneka Wol
1. Meningkatkan Kekuatan Paru-Paru
Saat kita bernyanyi, kita tidak hanya harus fokus pada nada dan olah vokal, tapi juga olah napas.
Yap, saat kita bernyanyi, kita bisa sambil mengatur sistem pernapasan, terutama paru-paru.
Bernyanyi bisa membantu melegakan aliran udara dari paru-paru, meningkatkan kapasitas paru-paru, mengontrol pernapasan, dan memperkuat otot sistem pernapasan.
Baca Juga: Mengapa Lengan Kita Lurus saat Berjalan tapi Ditekuk saat Berlari?
Menurut penelitian, orang yang rutin menyanyi memiliki paru-paru yang lebih baik, lo.
Mereka juga bisa terhindar dari berbagai penyakit yang berhubungan dengan paru-paru.
2. Meningkatkan Produksi Hormon Endorfin
Selain menyehatkan paru-paru, menyanyi juga bisa membuat tubuh memproduksi hormon endorfin dan dopamin yang bisa membuat kita senang.
Saat kita bernyanyi, kita akan menarik napas dalam-dalam. Hal ini bisa meningkatkan aliran darah di seluruh tubuh.
Baca Juga: Berdoa atau Tos? Ini Arti dari Emoji Dua Telapak Tangan yang Menempel
Jika aliran darah meningkat, tubuh akan memproduksi banyak hormon endorfin dan dopamin.
Bahkan menurut penelitian, kadar hormon endorfin dan dopamin ini akan sama banyaknya saat kita tertawa atau makan cokelat.
3. Mengurangi Kesedihan
Bernyanyi juga bisa mengurangi rasa sedih kita, lo, teman-teman, terutama jika kita mengikuti kelompok bernyanyi atau paduan suara.
Baca Juga: Wah, Bali Masuk 15 Besar Pulau Terbaik di Dunia! Peringkat Berapa, ya?
Di kelompok itu, kita bisa latihan bernyanyi sekaligus bertemu dengan teman-teman kita.
Hal ini membuat kita bisa melakukan interaksi sosial yang bisa mengurangi rasa sedih dan kesepian.
Selain itu, bernyanyi juga membuat kita bisa lebih mengekspresikan perasaan kita.
Saat kita sedih, kita bisa bernyanyi untuk lagu-lagu yang riang supaya kita bisa kembali bersemangat.
Baca Juga: Jadi Tempat Syuting Banyak Film, Intip Fakta Unik Gurun Pasir Wadi Rum, yuk!
Lihat video ini juga, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR