Hidung kucing ini pesek pipinya tembam dan memiliki telinga yang ujungnya sedikit bulat.
Kucing himalaya memiliki leher pendek berbulu tebal dan tubuhnya berotot. Ia punya kaki yang pendek dengan telapak kaki yang lebar dan kuat.
Bulu kucing persia himalaya panjang, tebal, dan berkilauan, teman-teman. Jenis kucing ini memiliki bulu panjang di sekujur tubuh dan ada bulu tebal di sekitar leher, di antara kaki depan, dan ekornya.
Kalau kamu memelihara kucing ini, bulunya harus sering disisir supaya tidak kusut dan dimandikan setidaknya satu bulan sekali, ya.
Meski keturunan kucing siam, ada kucing persia himalaya yang memiliki bulu berwarna selain putih dan cokelat, teman-teman. Misalnya ada kucing persia dengan warna bulu keabuan, keunguan, kebiruan, kemerahan, krem, dan berbagai campuran warna lainnya.
Warna-warna itu biasanya terletak di beberapa titik sementara warna bulu tubuhnya cokelat kekuningan atau putih. Bagian tubuh yang berwarna itu adalah wajah, kaki, telinga, dan ekornya.
Berbeda dengan kucing persia yang memiliki bermacam-macam warna mata, kucing persia himalaya hanya memiliki mata berwarna biru.
Baca Juga: Kucing Berbulu Putih dengan Mata Biru Banyak yang Tuli, Kenapa?
Source | : | Animal Planet,The Holidog Times |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR