Bobo.id – Untuk mencari informasi di internet sambil mengerjakan tugas, kita biasanya menggunakan laptop.
Namun, saat sedang serius menggunakan laptop, tiba-tiba kucing kesayangan duduk atau tidur di atas keyboard-nya.
Kalau sudah begini, rasanya tidak tega, kan, menyingkirkannya? Hi..hi..hi..
Baca Juga: Pernah Lihat Kucing Makan Rumput? Ternyata Ini Sebabnya
Bobo jadi penasaran, kenapa kucing suka duduk atau tidur di atas laptop, ya?
Ternyata ada beberapa perkiraan yang menjadi alasan kucing duduk atau tidur di atas laptop. Berikut di ataranya:
Mencari Perhatian
Pada umumnya, kucing merupakan hewan yang manja dan suka disayang. Kalau mereka tiba-tiba duduk atau tidur di atas laptop, tandanya mereka sedang mencari perhatian.
Kucing ingin kita berhenti beraktivitas dan main dengan mereka. Hi.. hi.. lucu, ya?
Menandai Wilayahnya
Kucing memiliki aroma yang khas. Aroma khas ini biasanya menjadi penanda wilayahnya.
Untuk menebarkan aroma khasnya, mereka akan menggosokan kepala atau badan ke suatu benda.
Saat kucing menduduki atau menggosokkan badannya ke laptop, artinya mereka sedang menandai wilayahnya dan tak ingin kucing lain mendekatinya.
Baca Juga: Kucing Sering Mengikuti ke Kamar Mandi? Ini 3 Penyebabnya
Tekstur Keyboard yang Unik
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, kucing suka menggosokkan kepala atau badannya ke sebuah benda untuk menandai wilayah.
Nah, saat sedang menggosokan tubuh atau menginjak keyboard, kucing pun semakin tertarik dan penasaran.
Ini karena tekstur keyboard yang berbeda dari meja atau tempat yang biasa mereka injak.
Mereka pun jadi lebih lama di atas keyboard, bahkan berguling di atasnya.
Hangat dari Laptop
Coba teman-teman rasakan daerah sekitar laptop. Apakah teman-teman merasakan ada yang hangat?
Yap, ketika dinyalakan, laptop akan memancarkan kehangatan karena mesin di dalamnya bekerja.
Nah, kucing pun jadi suka duduk atau tidur di atas laptop karena mereka suka kehangatan.
Baca Juga: Bolehkah Anak Kucing Makan Makanan Kucing Dewasa?
Itulah beberapa alasannya, teman-teman. Sekarang, coba perhatikan kucingmu. Kira-kira alasan apa yang paling cocok untuknya?
Lihat juga video ini, yuk!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR