Pilihan Jeda Waktu
Di menu fitur fingerprint lock akan ada pilihan jeda waktu untuk mengunci WhatsApp. Pilihan waktu yang tersedia adalah sesegera mungkin setelah aplikasi WhatsApp ditutup, satu menit, hingga 30 menit.
O iya, meski terkesan aman dan hanya pemiliknya saja yang bisa membuka WhatsApp, aplikasi ini tidak akan meminta verifikasi sidik jari dalam beberapa kondisi.
Misalnya, pengguna yang mengaktifkan fitur "quick reply" masih bisa membalas pesan lewat notifikasi tanpa harus membuka WhatsApp.
Baca Juga: Tak Perlu Mengetik, Kita Bisa Menulis Pesan dengan Suara di WhatsApp
Kemudian, jika ada panggilan WhatsApp masuk, pengguna juga bisa langsung menjawabnya tanpa harus membuka WhatsApp dengan sidik jari.
Bagaimana, sudah coba?
(Penulis :Bill Clinten)
Lihat juga video ini, yuk!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR