Bobo.id - Teman-teman mungkin sering mendengar kata antioksidan. Apalagi jika membahas kandungan yang ada pada buah dan sayur.
Antioksidan dipercaya bisa meningkatkan daya tahan untuk menjaga tubuh kita dari radikal bebas. Karena itu kehadirannya sangat dibutuhkan oleh tubuh.
Baca Juga: Penting untuk Menutrisi Tubuh, Inilah Serba-serbi Vitamin A, D, E, K!
Siapa yang tahu apa sebenarnya antioksidan?
Banyak yang mengira antioksidan sebagai suatu zat. Padahal antioksidan bukan nama zat, tapi adalah sifat molekul yang membantu melindungi tubuh dari penyakit.
Antioksidan bertugas untuk melawan radikal bebas yang sering menjadi alasan timbulnya masalah kesehatan.
Karena itu, kita cari tahu tentang antioksidan, yuk!
Baca Juga: Cerpen Anak: Diuji Dengan Mimpi
Menangkal Efek Buruk Radikal Bebas
Antioksidan berkaitan dengan radikal bebas.
Radikal bebas merupakan efek dari hasil dari proses pengolahan makanan menjadi energi.
Radikal bebas ini dapat diperoleh dari makanan, udara, dan reaksi tubuh kita terhadap cahaya matahari.
Dan tubuh kita ini memiliki mekanisme khusus untuk menangkal efek buruk radikal bebas. Itulah antioksidan.
Baca Juga: Benarkah Biji Mahoni Dapat Menurunkan Gula Darah? #AkuBacaAkuTahu
Jenis Antioksidan
Berdasarkan asalnya, antioksidan ini terbagi menjadi dua, yaitu antioksidan yang berasal dari dalam tubuh dan dari luar tubuh.
Selain itu terdapat antioksidan alami yang banyak terdapat pada sayuran, buah-buahan, dan tumbuhan berkayu.
Makanan Mengandung Antioksidan
Antioksidan banyak terdapat pada vitamin, seperti vitamin C, vitamin E, Beta-carotene dan carotenoid, zinc, dan selenium.
Contoh makanan yang mengandung vitamin C: paprika, strawberry, tomat, brokoli, melon, jeruk.
Sumber vitamin E: brokoli,lobak hijau, kacang, bayam.
Selenium: kacang brazil, daging iga, daging ayam, dan gandum.
Beta-carotene dan carotenoid: tomat, bit, wortel, jagung, dan anggur merah.
Baca Juga: Kransekake, Kue Menara Khas Norwegia yang Disajikan Saat Natal
Fungsi Antioksidan
Antioksidan ini dapat memperlambat atau mencegah reaksi yang dapat merusak sel di tubuh kita.
Antioksidan banyak dijadikan sebagai suplemen makanan yang berfungsi untuk mencegah penyakit seperti kanker dan jantung koroner.
Selain itu, antioksidan dapat menjaga penglihatan kita tetap terjaga, lo!
Jadi mengonsumsi sayur dan buah yang kaya akan antioksidan dapat memberikan efek baik untuk melawan dampak buruk radikal bebas.
(Penulis: Felixia Amanda)
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR