Bobo.id – Menjaga kesehatan bisa kita mulai dengan menjaga berat badan yang sehat dan tidak berlebihan.
Meskipun sedang liburan, ada baiknya kita tidak asal makan hingga menyebabkan berat badan jadi berlebihan, apalagi bila kita tidak melakukan aktivitas fisik.
Nah, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan supaya berat badan tidak naik berlebihan saat liburan. Yuk, kita praktikkan!
Baca Juga: Apa yang Membuat Kita Memiliki Berat Badan yang Sehat? #AkuBacaAkuTahu
Jangan Bermalas-Malasan
Liburan memang saatnya bersantai, namun jangan bermalas-malasan setiap hari, ya.
Saat liburan, banyak di antara kita yang menghabiskan waktu menonton televisi, bermain game, menonton video, hingga membaca buku seharian. Boleh-boleh saja kok, kita melakukannya.
Namun, imbangi juga dengan aktivitas tubuh.
Tubuh yang tidak aktif bisa menambah kenaikan berat badan, terlebih bila seseorang juga makan terlalu banyak.
Kita bisa melalukan aktivitas fisik seperti lari, berenang, atau bermain badminton bersama keluarga d rumah. Sekadar jalan-jalan setiap pagi atau sore hari juga membantu kita terhindar dari malas-malasan.
Kebiasaan Ngemil
Saat libur, mungkin teman-teman jadi lebih banyak makan camilan saat merasa bosan.
Apalagi di musim Natal dan tahun baru, mungkin ada berbagai kue dan roti di rumah.
Meskipun ada banyak makanan, sebaiknya kita membatasi kebiasaan ngemil ini agar tidak makan berlebihan.
Jika memang terus ingin makan camilan, teman-teman bisa makan buah, kacang-kacangan, atau makanan yang tidak mengandung banyak gula tambahan maupun lemak jahat.
Baca Juga: Tidak Selalu Buruk, Lemak Baik Bisa Didapatkan Dari 6 Makanan Ini
Makan dengan Sadar
Apa maksudnya makan dengan sadar, Bo?
Mindful eating atau makan dengan sadar artinya kita menikmati makanan dengan perlahan-lahan, sesuai dengan porsi yang bisa kita habiskan dan tidak asal ingin makan semuanya.
Makan dengan sadar juga berarti memerhatikan tanda jika tubuh kita lapar dan kenyang. Ini akan membantu mencegah kita makan berlebihan.
Kita bisa melakukannya dengan tidak menggabungkan makan dengan aktivitas lain.
Jadi, saat makan kita hanya makan dan bukan makan sambal melakukan pekerjaan lain seperti bermain ponsel atau menonton televisi.
Kunyahlah makanan dengan perlahan dan ada baniknya menarik napas panjang sebelum mulai makan. Ini bisa membuat kita tenang dan memiliki perhatian penuh pada aktivitas makan kita.
Memerhatikan Menu Makanan
Selain makan dengan sadar, perhatikan juga asupan makanan kita, teman-teman.
Boleh-boleh saja makan yang manis-manis, namun diimbangi dengan protein dan serat yang dibutuhkan tubuh, ya.
Bukan hanya makanan, perhatikan juga konsumsi minuman manis yang berlebihan dan jangan lupa tetap minum air putih.
Baca Juga: Benarkah Makanan Manis dan Karbohidrat Harus Dijauhi Pasien Diabetes?
Tidur Cukup
Siapa yang suka begadang saat liburan?
Kurang tidur bisa menyebabkan seseorang lebih mudah lapar, sehingga berakibat pada makan yang berlebihan.
Waktu tidur yang kurang juga membuat tubuh tidak bisa berfungsi dengan baik karena ritme sirkadian di tubuh terganggu.
Baca Juga: 6 Manfaat Ini Bisa Kamu Dapatkan Jika Tidak Tidur Dekat Ponsel
Lihat video ini juga, yuk!
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR