Bobo.id – Hiu adalah salah satu jenis ikan yang unik, soalnya meskipun hiu itu ikan, ia melahirkan anaknya, seperti mamalia.
Tapi di antara ratusan spesies hiu, ada juga hiu yang bertelur atau ovipar.
Salah satu ciri khas hiu adalah giginya yang banyak dan tajam. Gigi itu diperlukan hiu untuk menyerang mangsanya, teman-teman.
Sebagian besar hiu makan ikan dan invertebrata yang hidup di laut.
Tapi hiu-hiu yang berukuran lebih besar akan makan anjing laut, singa laut, atau mamalia laut lainnya.
O iya, di film-film, hiu sering terlihat berenang melingkar mengelilingi mangsanya sebelum ia menyerang.
Ternyata ini memang merupakan perilaku hiu di alam liar, lo! Mengapa hiu melakukannya, ya?
Baca Juga: Hiu Ternyata Tidak Punya Tulang, Cari Tahu Fakta Seru Hiu, Yuk!
Perilaku Hiu Berenang Berkeliling
Menurut teman-teman, mengapa hiu suka berenang mengelilingi mangsanya sebelum menyerang? Apakah hiu bermaksud menakuti mangsanya?
Ternyata, hiu bukan bermaksud menakuti mangsanya, lo.
Hiu berenang berkeliling ketika mereka mengamati sesuatu di dalam air. Namun, perilaku hiu berenang memutar itu bukan berarti ia sedang mengincar mangsanya atau sedang lapar.
Contoh Pelanggaran Norma di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Howstuffworks,Huffpost,NOAA,Shark Info |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR