Bobo.id - Di Indonesia, pemerintah memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di sejumlah wilayah untuk mencegah penyebaan penyakit Covid-19.
Dengan adanya PSBB, masyarakat diharapkan tidak bepergian jika tidak mendesak sampai pandemi Covid-19 mereda.
Ternyata, terlalu lama tinggal di rumah dapat mempengaruhi emosi seseorang, lo.
Apa Itu Cabin Fever?
Cabin fever adalah rasa sedih yang dirasakan oleh orang-orang yang sedang terisolasi atau terpisah dari dunia luar.
Sebenarnya, istilah ini sudah digunakan sejak lebih dari 100 tahun yang lalu.
Awalnya, cabin fever adalah istilah untuk perasaan kesal dan gelisah dari orang-orang yang tinggal jauh dari keramaian.
Orang-orang ini terjebak di dalam rumah karena musim dingin dan salju yang menumpuk.
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Marisa Febrilian |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR