Bobo.id - Beberapa waktu lalu McDonald's Indonesia meluncurkan menu barunya.
Berbagai menu baru itu terinspirasi dari berbagai makanan khas Asia, kali ini khususnya dari negara Jepang.
Baca Juga: Rangkaian Menu Baru McDonald's Indonesia, Cita Rasa Khas Jepang Hingga Minions
Kurang lebih ada tujuh menu baru, mulai dari berbagai macam burger dengan saus yakiniku, kentang goreng bersaus spicy nori, Hojicha McFlurry, Sakura Fizz, hingga matcha latte.
Selain menu Taste od Japan, McDonald's Indonesia juga meluncurkan menu dari film kartun Despicable Me, yaitu Minion.
Wah, teman-teman pasti sudah tidak sabar untuk mengetahui menu spesial minions apa saja yang bisa kita coba.
Yuk, cari tahu!
Baca Juga: Ini Dia 5 Kota Unik di Dunia, Ada Kota Terbasah hingga Kota yang Disinari Matahari Selama 24 Jam
Tentang Menu Happy Meal Minions
Karakter Minion yang ada di film Despicable Me menjadi karakter yang tidak hanya disukai anak-anak tapi juga orang dewasa.
Sejak beberapa waktu lalu McDonald’s Indonesia telah menyertakan mainan Minion dalam paket menu Happy Meal dan paket ini menjadi favorit konsumen.
Mulai 3 Juli 2020, McDonald’s Indonesia meluncurkan Happy Meal Minions yang terdiri dari 24 karakter dan berada di dalam kapsul.
Selain itu, yang unik dari Happy Meal Minions kali ini ialah adamua 24 karakter mainan dengan versi Gold yang hanya tersedia dalam jumlah terbatas.
Happy Meal minions tersedia di seluruh restoran McDonald’s Indonesia dan bisa dipesan melalui semua layanan McDonald’s seperti Dine-in, Contactless Take Away, Contactless McDelivery, Contactless Drive Tru.
Baca Juga: Hanya Rutin Minum Air Hangat Tiap Hari, Tubuhmu Bisa Merasakan 4 Manfaat Tak Terduga Ini
Menu Minions
Banana Choco Pie, merupakan menu pie renyah dengan selai rasa pisang dan saus cokelat yang dibungkus menggunakan packaging khusus bergambar Minions.
Blu-nana Waffle Cone, es krim vanilla McD yang disajikan di dalam waffle cone biru seperti celana Minions dan coating rasa pisang dengan topping Oreo.
Minions Potatoes, camilan kentang yang lembut di dalam dan garing di luar dengan bentuk karakter Minions.
Hmm...menu baru mana yang paling menarik untuk dicoba, ya?
Baca Juga: Mudah dan Murah, Buat Sendiri Egg Tofu dengan 3 Bahan Ini, Tidak Perlu Beli Lagi
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR