2. Nasi Merah
Nasi merah merupakan makanan yang sangat bergizi. Dibandingkan dengan nasi putih, nasi merah lebih sedikit diolah dan mengandung serat, vitamin, dan mineral yang lebih tinggi.
Selain itu, kandungan serat pada beras merah memiliki indeks glikemik yang rendah. Itulah sebabnya nasi merah bisa membantu mengatur kadar gula darah dan meningkatkan energi yang stabil sepanjang hari.
Baca Juga: Rangkuman dan Soal Himpunan, Materi Belajar dari Rumah TVRI 25 Agustus 2020 untuk SMP
3. Telur
Telur bukan hanya makanan yang enak, tetapi juga penuh energi yang bisa membantu kita beraktivitas.
Telur dikemas dengan protein, yang bisa memberikan sumber energi yang stabil selama melakukan aktivitas sehari-hari.
Selain itu, kandungan leusin dalam telur dipercaya bisa memacu produksi energi.
Leusin bisa membantu sel mengambil lebih banyak gula darah, memacu produksi energi dalam sel, dan meningkatkan pemecahan lemak untuk menghasilkan energi.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR