Bobo.id - Setelah makanan diproses di mulut kita, makanan menuju ke lambung. Di lambung, proses pencernaan berlanjut, teman-teman.
Proses pencernaan di dalam lambung dibantu oleh cairan asam lambung.
Nah, pada kondisi tertentu, asam lambung bisa naik dan menyebabkan terjadinya heartburn.
Heartburn merupakan kondisi ketika seseorang merasakan nyeri atau sakit, dan sensasi seperti terbakar pada bagian dada.
Heartburn ini terjadi karena cairan asam lambung mengenai bagian esofagus atau kerongkongan.
Biasanya, kondisi ini terjadi setelah makan, teman-teman.
Ada jenis makanan tertentu yang bisa memicu asam lambung naik dan menyebabkan heartburn terjadi. Ada makanan apa saja, ya?
Makanan yang Bisa Memicu Asam Lambung Naik
Bersumber dari WebMD, setiap orang bisa memiliki pemicu heartburn yang berbeda-beda.
Namun, ada beberapa jenis makanan yang bisa memicu asam lambung naik, yang mungkin perlu diperhatikan konsumsinya. Terutama bagi orang yang memiliki kondisi penyakit asam lambung.
Source | : | WebMD,Healthline |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR