Bobo.id - Teman-teman suka makan kering kentang atau kentang mustofa? Teksturnya yang garing dan gurih, membuat kentang mustofa sering dijadikan lauk.
Supaya lebih bersih, kita buat kentang mustofa sendiri di rumah, yuk! Apa teman-teman sudah pernah mencobanya?
Kebanyakan kentang mustofa yang dibuat sendiri, biasanya malah jadi menggumpal. Padahal, kentang mustofa bisa kering dan renyah tanpa menggumpal jika dimasak dengan benar.
Baca Juga: Kesalahan-Kesalahan Menyimpan Kentang, Harus Dihindari Supaya Kentang Tetap Awet
Apa rahasia membuat kentang mustofa yang renyah dan tidak menggumpal? Yuk, cari tahu!
Sebelumnya, kita cari tahu dulu mengapa kentang mustofa bisa menggumpal.
Salah satu bumbu untuk membuat kentang mustofa adalah gula merah. Banyak orang mengira kentang mustofa jadi menggumpal karena gula merah ini.
Padahal, sebenarnya bukan itu penyebabnya, teman-teman.
Baca Juga: Pengertian Lapisan Bumi Hidrosfer Beserta Jenis dan Siklusnya
Penyebab kentang mustofa menggumpal adalah keliru memperkirakan waktu memasukkan kentang dalam bumbunya.
Jika terlalu lama, bumbu bisa menjadi terlalu kering sehingga tidak bisa melumuri kentang dengan baik.
Inilah yang membuat bumbu kentang mustofa jadi menggumpal.
Di sisi lain, jika bumbu masih terlalu basah, nantinya kerenyahan kentang mustofa kurang bertahan lama.
Cara Membuat Kentang Mustofa yang Garing dan Renyah
1. Perhatikan Potongan Kentang
Kentang mustofa biasanya dipotong dengan potongan korek api atau tipis dan memanjang.
Jika ingin membuat kentang mustofa yang renyah, maka kentang harus dipotong dengan ukuran yang sama besar.
Ini dilakukan agar semua kentang bisa matang merata dan sama renyahnya.
Jika ukuran kentang jauh berbeda, nantinya ada kentang yang belum kering saat digoreng.
Kita juga bisa memanfaatkan parutan kentang agar ukurannya sama, teman-teman.
Sebelum digoreng, irisan kentang juga bisa direndam dalam air kapur sirih supaya hasilnya lebih renyah.
Untuk setiap 5 liter air, cukup tambahkan 1 sendok teh bubuk kapur sirih.
Irisan kentang bisa direndam selama 10 menit kemudian ditiriskan dan digoreng.
2. Proses Menggoreng Kentang
Sebaiknya, hindari membumbui kentang dengan garam sebelum digoreng. Ini karena garam akan mengeluarkan air dari kentang sehingga kentang lembek dan sulit renyah saat digoreng.
Baca Juga: Ada Pancake Kentang Bolognaise, Coba 3 Resep Olahan Kentang Ini, yuk! Bukan Hanya Digoreng Saja
Irisan kentang sebaiknya digoreng dalam minyak yang banyak dengan api sedang.
Saat digoreng, jangan terlalu sering mengaduk kentang agar tidak hancur.
3. Proses Menambahkan Bumbu
kita juga perlu memerhatikan bumbu kentang mustofa.
Bumbu kentang mustofa harus dimasak hingga mendidih dan agak mengental.
Nantinya, bumbu yang sudah siap terlihat berbentuk seperti rambut-rambut halus.
Nah, saat bumbu sudah berambut, masukkan potongankentang dan aduk dengan cepat supaya bumbu bisa melumuri dengan kentang.
Supaya mudah, kita bisa mengaduk kentang mustofa dan bumbunya menggunakan dua buah sodet.
Ini bisa mencegah bumbukentang mustofa menggumpal sehingga hasilnya lebih renyah dan awet disimpan.
(Penulis: Marcella Mariana, Virny Apriliyanty)
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR