Jarak Waktu yang Ideal
Jadi, berapakah jarak waktu yang ideal antara makan malam dengan tidur di malam hari?
Agar nutrisi dari makanan terserap sempurna oleh tubuh kita, sebaiknya antara waktu tidur dan makan terakhir diberi jarak empat jam, teman-teman.
Kalau teman-teman terbiasa tidur pada pukul sembilan malam, maka idealnya kita makan malam pada pukul lima sore.
Dengan memberikan jeda waktu empat jam, maka tubuh kita sudah siap untuk istirahat setelah selesai mencerna makanan.
Baca Juga: Mulai Kurangi Konsumsinya, Makanan dan Minuman Ini Bisa Sebabkan Gigi Berlubang, Bukan Hanya Permen!
Sarapan Berguna untuk Tubuh
Sarapan atau makan pagi mempunyai banyak manfaat bagi tubuh kita, teman-teman.
Dengan mengonsumsi sarapan sehat, akan membuat kita bisa berkonsentrasi dengan baik di sekolah sehingga dapat mengerti pelajaran yang diajarkan oleh guru.
Tidak hanya itu, sarapan juga bisa mencegah kita dari kegemukan, lo. Itu karena membuat kita tidak terlalu lapar saat makan siang sehingga porsi makan siang akan terkontrol.
Apakah teman-teman sudah sarapan pagi ini?
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Hati-Hati Kandungan Gula di Minuman Manis, Bagaimana Memilih Minuman yang Tepat?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR