Bobo.id - Apakah teman-teman menyukai minuman manis?
Minuman manis tentu rasanya lezat dan selalu ada di sekitar kita. Seperti, minuman kemasan, teh kemasan, atau milkshake, dan lainnya.
Minum minuman manis memang menyegarkan dan menyenangkan. Dan, tidak ada salahnya kita mengonsumsi itu.
Akan tetapi, bisa berdampak buruk untuk tubuh kita jika dikonsumsi berlebihan, lo.
Apa, ya, yang terjadi, bila kita mengkonsumsi minuman manis terlalu banyak? Dan bagaimana cara mencegahnya?
Yuk, kita cari tahu!
Dampak Mengonsumsi Minuman Manis
Ternyata, minuman manis tidak memiliki nutrisi dan gizi yang lengkap. Akan tetapi, kadar gulanya cukup tinggi untuk tubuh kita.
Menurut American Journal of Clinical Nutrition, kita perlu untuk memperhatikan jumlah kandungan gula yang masuk ke dalam tubuh.
Mengonsumsi minuman manis terlalu banyak, bisa menyebabkan peningkatan berat badan secara cepat atau risiko obesitas.
Hal ini dikarenakan, kalori yang ada pada minuman manis cukup banyak sehingga, kita akan mengalami kelebihan kalori.
Baca Juga: Jangan Sepelekan, Ini 5 Tanda yang Menunjukkan Tubuh Kelebihan Gula
Penulis | : | Bobo.id |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR