Dalam buah ini memang memiliki kandungan kalium yang tinggi.
Namun, bila teman-teman mengonsumsi secara berlebihan tubuh bisa mengalami hiperkalemia.
Hiperkalemia adalah kondisi sel saraf dan otot terganggu.
Selain itu, mengonsumsi pisang secara berlebihan juga bisa menyebabkan kerusakan pada gigi.
Kerusakan gigi ini bisa terjadi karena pisang yang memiliki rasa manis.
Bahkan beberapa peneliti menyebut mengonsumsi pisang berlebih bisa memberikan kerusakan gigi lebih parah dari pada mengonsumsi cokelat atau permen.
Makan pisang secara berlebih juga bisa membuat teman-teman mengalami migrain, lo.
Migrain atau sakit kepala sebelah ini bisa timbul karena adanya kandungan tiramin.
Baca Juga: Jangan Buru-Buru Dibuang! Ternyata Biji Alpukat Punya 4 Manfaat Ajaib untuk Kesehatan
Tiramin yang dikonsumsi secara berlebihan akan menimbulkan rasa nyeri pada kepala.
Karena itu, sebaiknya teman-teman membatasi jumlah pisang yang dimakan setiap hari.
Jumlah Pisang yang Baik Dikonsumsi
Mengonsumsi buah memang hal yang penting terlebih buah itu adalah superfood seperti pisang.
Namun mengonsumsi secara berlebih bukan pilihan yang tepat.
Makan satu buah pisang dalam sehari sudah memberikan dampak baik pada tubuh yaitu mengurangi penggumpalan darah di otak.
Hal itu terjadi karena adanya kandungan potasium pada pisang. Tapi jumlah itu belum cukup untuk mencegah munculnya penyakit stroke.
Dalam sehari, teman-teman membutuhkan 1600 mg kalium agar bisa menjaga kesehatan tubuh. Sedangkan dalam buah pisang hanya terdapat 500 mg kalium tiap buahnya.
Karena itu, teman-teman bisa mengonsumsi pisang sebanyak 3 buah sekaligus.
Jadi pastikan untuk mengonsumsi buah ini sebanyak 1 hingga 3 buah dalam sehari. Nah, itu tadi manfaat dan kekurangan dari mengonsumsi pisang.
Kini teman-teman sudah paham dan tidak boleh mengonsumsi pisang secara berlebihan lagi, ya.
(Penulis: Amirul Nisa, Raka)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com,nakita.grid.id,Sajian Sedap |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR