Bobo.id - Untuk menjaga kesehatan, teman-teman tidak hanya harus makan makanan sehat dan berolahraga.
Teman-teman juga harus memenuhi kebutuhan istirahat, seperti penjelasan materi penjasorkes kelas 3 SD.
Istirahat merupakan kebutuhan semua manusia. Dengan istirahat, tubuh akan kembali segar untuk kembali beraktifitas.
Kegiatan istirahat bukan hanya tidur di malam hari, ya.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), istirahat adalah berhenti sebentar dari suatu kegiatan.
Baca Juga: Tiga Cara Melatih Kelenturan dan Manfaatnya, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD
Setelah selesai melakukan aktivitas berat, teman-teman harus berhenti sebentar atau beristirahat sebelum memulai kegiatan lain.
Bila teman-teman tidak berhenti untuk beristirahat, tubuh akan bekerja secara berlebihan.
Hal itu tentunya tidak baik untuk kesehatan tubuh dan bisa membuat teman-teman menjadi sakit.
Berikut akan dijelaskan tentang dua waktu istirahat dan manfaat untuk tubuh.
Istirahat Siang
Setelah belajar di sekolah dari pagi hingga siang, teman-teman membutuhkan waktu untuk beristirahat.
Istirahat tidak harus dilakukan dengan tidur siang, tapi teman-teman bisa bermain game, menonton tv, membaca buku, atau bermain sepeda.
Namun ingat, jangan terlalu lama bermain game atau menonton tv, ya.
Melakukan istirahat dengan bermain game atau menonton tv memang mengasikan, namun bila dilakukan terlalu lama bisa membuat mata sakit.
Baca Juga: Gerakan Dasar dan Manfaat Permainan Bola Voli, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD
Teman-teman sebaiknya main game tidak terlalu lama agar mata tetap sehat.
Selain berkegiatan di dalam rumah, teman-teman bisa juga bermain sepeda di lingkungan sekitar rumah.
Kegiatan bersepeda ini bisa membuat tubuh lebih segar, karena melakukan aktivitas berbeda dari biasanya.
Istirahat Malam
Selain disiang hari, istirahat juga harus dilakukan pada malam hari.
Pada malam hari setelah selesai makan malam, teman-teman bisa bersantai bersama keluarga sambil menonton tv atau berbincang.
Namun ingat, hindari menonton tv terlalu lama hingga larut malam.
Batasi waktu menonton tv di malam hari, agar teman-teman tidak kekurangan waktu tidur.
Setiap orang memiliki waktu tidur berbeda-beda sesuai usia.
Untuk orang dengan usia 6-13 tahun, akan memerlukan waktu tidur selama 9-11 jam per hari.
Sedangkan pada usia 14-17 tahun, waktu tidur yang dimiliki sekitar 8-10 jam per hari.
Jadi teman-teman tidak disarankan tidur terlalu larut karena bisa menganggu waktu tidur.
Sebaiknya tidurlah pada pukul 9 malam dan bangun pada pukul 5 pagi.
Dengan begitu teman-teman sudah memenuhi waktu istirahat selama delapan jam.
Jumlah itu sudah cukup untuk usia 14-17 tahun, sedangkan pada usia 6-13 tahun, bisa menambah waktu tidur pada siang hari.
Baca Juga: Manfaat Olahraga Renang untuk Tubuh, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD
Manfaat Istirahat
Melakukan istirahat akan memberikan banyak manfaat untuk tubuh.
Selain tubuh tidak bekerja terlalu berat, ada beberapa manfaat lain yang bisa didapatkan.
- Tubuh menjadi lebih sehat.
- Meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga tidak mudah sakit.
- Mempertajam ingatan.
- Membantu pertumbuhan badan.
- Menjaga suasana hati menjadi tenang dan gembira.
Nah, itu tadi manfaat dan beberapa cara istirahat yang bisa teman-teman lakukan.
Saat beristirahat siang, sebaiknya jangan bermain game atau menonton tv terlalu lama, ya.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
MILKU Milk Farm Hadir di KidZania Jakarta, Ajak Anak-Anak Menjadi Peternak Sapi
Source | : | kbbi.web.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR