Bobo.id - Teman-teman pasti pernah mendengar tentang Terusan Suez yang berada di Mesir.
Terusan Suez ini sangat terkenal karena disebut membela dua buah benua, yaitu Asia dan Afrika.
Selain itu, Terusan Suez juga dikenal sebagai jalur pelayaran yang sangat padat.
Karena berada di tempat yang strategis, sehingga banyak kapal yang memilih menggunakan jalur Terusan Suez.
Jalur pelayaran tersebut menghubungkan dua laut yaitu laut Mediterania dengan laut Merah.
Dibalik keistimewaan jalur pelayaran ini, ada beberapa fakta unik yang mungkin belum teman-teman ketahui.
Baca Juga: 6 Fakta Unik Patung Liberty, dari Simbol Kebebasan hingga Bentuk Kasih Sayang Anak
1. Membelah Benua Afrika dan Asia
Terusan Suez atau Suez Canal merupakan sebuah kanal yang lokasinya membelah benua Afrika dan Asia.
Hal ini karena jalur air tersebut berada di Mesir dan membentang dari utara hingga selatan melintasi Tanah Genting (Isthmus) Suez.
Hati-Hati Kandungan Gula di Minuman Manis, Bagaimana Memilih Minuman yang Tepat?
Source | : | Kompas.com,nationalgeographic.grid.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR