5. Daging Unggas
Sup ayam yang hangat menjadi salah satu cara untuk mengobati tubuh yang sedang sakit, atau menambah kekebalan tubuh ketika musim hujan.
Bukan hanya rasanya yang lezat, daging unggas seperti ayam atau kalkun mengandung vitamin B6.
Vitamin ini penting untuk tubuh, karena bisa membantu pembentukan sel darah merah baru dan sehat.
Selain itu, kaldu dari tulang ayam juga mengandung berbagai nutrisi, seperti gelatin, kondroitin, dan berbagai nutrisi lain yang berperan pada kekebalan tubuh.
Baca Juga: Hargai dan Hormati Sesama, Lakukan 5 Hal Ini pada Penyandang Disabilitas
Gabungkan Berbagai Jenis Makanan
Makanan-makanan tadi memang memiliki berbagai manfaat yang bisa menambahkan imunitas tubuh.
Namun bukan berarti setiap hari kita hanya harus mengonsumsi satu jenis makanan saja, lo.
Bersumber dari situs CNN Health, makanan bisa memperkuat imunitas justu kalau kita menggabungkan berbagai makanan.
Sebab, satu makanan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh.
Maka dari itu, makanan-makanan ini harus digabungkan dengan makanan lainnya yang mengandung nutrisi berbeda.
Tonton video ini, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | CNN,Healthline |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR