Bobo.id - Pasti teman-teman pernah menikmati makanan berbahan dasar kentang yang sangat renyah ini.
Keripik kentang memang makanan yang sangat populer dan bisa dengan mudah ditemukan di banyak tempat.
Bahkan makanan ini pun disebut sebagai makanan yang populer di seluruh dunia.
Untuk menikmati keripik kentang, teman-teman bisa mengolahnya dengan campuran bubuk cabai, keju, atau berbagai rasa lain.
Keripik yang terbuat dari kentang ini populer karena kentang juga adalah bahan makanan yang cukup terkenal.
Kentang menjadi bahan makanan yang banyak dikonsumsi nomor dua di Bumi setelah nasi, lo.
Banyak cara untuk menikmati kentang salah satunya dangan mengolah menjadi keripik.
Tapi siapa penemu keripik kentang ini?
Berikut akan dijelaskan sejarah munculnya keripik kentang yang jadi makanan paling populer di dunia.
Baca Juga: Resep Kentang Siram Bolognaise, Makan Mewah dari Bahan Sederhana
Penemu Keripik Kentang
Ternyata keripik kentang ditemukan tanpa sengaja pada musim panas di tahun 1853.
Source | : | Kompas.com,alodokter.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR