Tapi pada abad ke-19, keripik kentang mulai dijual di toko bahan makanan.
Perkembangan makanan ini dilakukan oleh William Tappendon yang berasal dari Cleeland, Ohio.
Saat itu tahun 1895, William mulai membuat keripik kentang di dapur rumahnya dan mengirim makanan itu ke beberapa toko lokal.
Banyaknya peminat makanan ini, membuat William memperluas usahanya dengan membuat pabrik pengolahan keripik kentang lebih besar di salah satu gudang tua miliknya.
Tempat itupun menjadi pabrik keripik kentang pertama, lo.
Baca Juga: Bikin Cepat Rusak, 6 Barang Ini Tidak Boleh Diletakkan di Atas Kulkas
Saat itu, produksi keripik kentang masih berjalan lambat sehingga hanya bisa memenuhi kebutuhan beberapa tempat.
Lalu pada kisaran tahun 1920-an, muncul penemuan alat pengupas kentang mekanis yang membuat produksi pabrik menjadi lebih cepat.
Makanan ini pun langsung berkembang menjadi sekala nasional dan bisa dinikmati banyak orang.
Tidak hanya sampai di situ, pada tahun 1926, seorang pemilik pabrik keripik kentang di Monterey Park, California yaitu Laura Scudder menemukan kantong kertas lilin.
Kantong itu kemudian menjadi kemasan keripik kentang pertama yang mampu menjaga kerenyahan keripik.
Penemuan itu pun membawa keripik kentang menjadi hidangan yang bisa dinikmati banyak orang di berbagai wilayah.
Bahkan kini keripik kentang menjadi hidangan yang bisa ditemukan di berbagai negara.
Keripik kentang ini pun tidak hanya menjadi camilan renyah dan gurih, namun makanan ini juga jadi campuran pada beragam menu.
Nah, itu tadi sejarah panjang keripik kentang yang kini menjadi makanan populer di dunia.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,alodokter.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR