Bobo.id - Puasa di bulan Ramadan, selain melatih teman-teman untuk menahan makan dan minum hingga waktu berbuka, juga melatih menjaga emosi serta saling berbagi terhadap sesama.
Namun, ketika berpuasa tubuh kita yang tidak diberi asupan selama 14 jam, biasanya akan terasa lesu dan cepat kehilangan energi.
Hal ini karena, tubuh merasakan perubahan pola makan baru dan berusaha beradaptasi. Untuk mengatasinya, teman-teman dapat mencoba beberapa tips berikut ini, kok.
Apa saja itu? Untuk mengetahuinya simak penjelasannya berikut ini, yuk!
Tips Mengatasi Badan Lemas dan Lesu saat Puasa
1. Menjaga Makan yang Sehat dan Seimbang
Cara pertama yang bisa kita lakukan agar tetap berenergi selama puasa adalah dengan menjaga asupan makanan yang sehat dan seimbang.
Oleh karena itu, sediakanlah lauk pauk, buah, dan sayuran yang gizi saat berbuka maupun sahur.
Selain itu, saat sahur lebih baik teman-teman cukup memenuhi asupan karbohidrat kompleks dan serat, karena menyebabkan rasa kenyang yang lebih lama hingga waktu berbuka.
Baca Juga: Belajar Tahan Amarah saat Puasa, Ini 6 Makanan yang Bisa Membuat Kita Lebih Bahagia
Untuk itu, konsumsilah nasi merah, kentang, roti gandum, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
2. Mengonsumsi Sayuran
Jangan lupa, baik waktu berbuka atau sahur sebaiknya teman-teman mengonsumsi sayuran hijau, seperti brokoli, wortel, dan lain-lain.
Karena, sayuran mengandung banyak serat, vitamin, serta mineral, lo.
Selain mendapatkannya dari sayuran, kita juga bisa mendapatkannya dari buah-buahan, seperti pepaya, melon, jeruk, jambu, dan buah naga.
Dengan begitu, tubuh tidak mudah dehidrasi karena kekurangan cairan.
Agar asupan semakin sempurna, setiap buka dan sahur setidaknya kita juga mengonsumsi protein yang cukup dari telur, ikan, ayam, tempe, daging, dan tahu.
3. Memerhatikan Konsumsi Gula
Selanjutnya, kita juga harus memerhatikan konsumsi gula selama berpuasa di bulan Ramadan.
Baca Juga: Jangan Lagi Lewatkan Sahur, Ini 4 Dampak Buruknya bagi Tubuh
Pastikan, tidak mengonsumsi gula lebih dari 50 gram sehari atau setara dengan empat sendok makan.
Karena, kandungan gula yang berlebihan di dalam tubuh dapat memengaruhi sel imun, lo.
Akibatnya, teman-teman jadi lebih mudah sakit dengan menurunnya sistem imun.
Oleh sebab itu, hindarilah makanan yang mengandung lemak tinggi dan mengurangi minum minuman tinggi gula.
4. Jangan Terlalu Banyak Makan Saat Buka Puasa
Sering kali, kita akan makan porsi berlebih ketika berbuka, karena dikira bisa menggantikan porsi makan selama harian.
Padahal, kebiasaan ini tidak baik dan harus dihindari, lo. Teman-teman cukup mengonsumsi 10 sampai 25 persen porsi makan dari jumlah total makan dalam sehari saat berbuka puasa.
Setelah salat Magrib, kita bisa makan lagi dengan ukuran porsi sebesar 25 sampai 35 persen, dan camilan malam sebesar 10 sampai 25 persen.
Sedangkan, saat sahur kita cukup mengonsumsi makanan sebesar 20 sampai 35 persen dari kebutuhan sehari.
Baca Juga: Alami Panas Dalam ketika Berpuasa? Cegah dengan 5 Cara Mudah Ini
5. Tetap Berolahraga
Meskipun sedang berpuasa, kita jangan sampai melewatkan waktu olahraga rutin, lo.
Banyak orang yang tidak lagi berolahraga selama puasa, karena takut kelelahan dan dehidrasi karena cairan tubuh keluar melalui keringat.
Padahal, dengan berolahraga tetap membuat tubuh kita terasa sehat dan bugar sepanjang hari meskipun sedang berpuasa.
Teman-teman bisa melakukan berbagai macam olahraga yang ringan, seperti bersepeda, jalan kaki, jogging, ataupun senam aerobik.
Selain berolahraga, sebaiknya kita juga beristirahat cukup dengan tidur selama 8 jam sehari, agar tubuh tetap segar ketika bangun untuk sahur.
Nah, itulah berbagai macam tips mengatasi badan lemas dan lesu saat puasa, mulai dari menjaga makan yang sehat dan seimbang hingga berolahraga.
(Penulis: Dandy Bayu Bramasta)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR