Bobo.id - Rempah-rempah adalah bumbu dapur yang banyak digunakan di Indonesia, bahkan menjadi ciri khas dari berbagai masakan.
Salah satu jenis rempah yang banyak digunakan adalah lengkuas yang miliki banyak manfaat.
Sebagai bumbu dapur, lengkuas berperan sebagai penyedap makanan yang juga berdampak pada kesehatan.
Ternyata sudah sejak lama, lengkuas juga dimanfaatkan sebagai tanaman obat.
Jadi, lengkuas di rumah akan berguna untuk memasak ataupun mengatasi masalah kesehatan.
Lengkuas bisa membantu mengatasi masalah seperti meredakan nyeri sendi, menurunkan kadar gula darah, hingga mengurangi risiko terkena kanker.
Karena banyaknya manfaat rempah-rempah satu ini, teman-teman perlu tahu cara menyimpan yang benar agar bisa memiliki persediaan setiap saat.
Dengan cara menyimpan yang benar, teman-teman bisa memiliki lengkuas yang segar selama beberapa bulan.
Berikut Beberapa Cara Menyimpan Lengkuas
Baca Juga: Aman Digunakan, Ini 5 Bahan Alami yang Bisa Basmi Serangga Kecil dari Rumah
1. Simpan di Suhu Ruangan
Jika tidak memiliki kulkas, teman-teman bisa menyimpan rempah ini di suhu ruang dan membuatnya tetap awet.
Sebelum disimpan, pastikan lengkuas bersih dari kotoran yang menempel, tapi jangan dicuci.
Lalu letakan di wadah kedap udara, supaya lengkuas tidak kering. Simpan di tempat yang gelap dan sejuk.
Selama menyimpan, pastikan tidak ada uap air yang masuk agar lengkuas tidak bertunas.
2. Simpan di Dalam Kulkas
Teman-teman juga bisa menyimpan bumbu dapur ini di kulkas agar awet lama.
Untuk penyimpanan di dalam kulkas tidak jauh berbeda dengan di suhu ruang, yaitu bersihkan lengkuas dari semua kotoran.
Lalu letakan rempah di wadah kedap udara dan diletakan di bagian laci kulkas, ya.
Baca Juga: Sering Sulit Dibedakan, Ini Perbedaan dan Manfaat 4 Rempah yang Sering Ada di Dapur
Cara ini bisa teman-teman terapkan pada lengkuas yang masih utuh, maupun yang sudah dikupas.
Bila dalam wadah penyimpanan tidak ada air yang merembes, lengkuas akan bertahan selama beberapa minggu.
3. Masukan di Dalam Freezer
Lengkuas juga bisa disimpan di dalam freezer untuk dibekukan.
Cara ini akan sangat cocok untuk menyimpan lengkuas yang sudah dikupas.
Untuk membekukannya, bersihkan lengkuas lalu iris tipis-tipis. Susun lengkuas di dalam kantung zip lock.
Pastikan keluarkan semua udara dari kantung, baru tutup rapat dan bekukan lengkuas.
Cara ini akan membuat lengkuas bertahan selama dua bulan dengan suhu freezer yang stabil.
Untuk menggunakan lengkuas yang dibekukan, cukup cairkan di suhu ruang.
Baca Juga: Jangan Langsung Minum Obat, Coba Ramuan Herbal ini untuk Atasi Batuk dan Pilek
Itu tadi beberapa cara menyimpan lengkuas agar tidak kering dan tetap segar dalam waktu lama.
----
Kuis! |
Apa manfaat lengkuas sebagai obat herbal? |
Petunjuk: Cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | nakita.grid.id,Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR