Bobo.id - Tidak ada yang senang dengan keberadaan tikus yang berkeliaran di rumah.
Selain bisa memakan makanan di atas meja, tikus juga bisa mengotori rumah bahkan membawa penyakit.
Untuk membasminya, kebanyakan orang lebih memilih menggunakan perangkap tikus maupun racun.
Padahal, ada cara yang lebih sederhana dan aman untuk dilakukan, yakni dengan menanam tanaman yang dibenci tikus.
Tak hanya tikus yang hilang, kita pun dapat menghiasi area rumah kita dengan tanaman itu.
Apa saja? Cari tahu, yuk!
1. Tanaman Sage
Tanaman sage memiliki bau yang kuat dan menyengat. Bau tanaman sage ternyata tidak disukai oleh tikus.
Baca Juga: Ingin Rumah Bebas Tikus? Lakukan 5 Cara Pencegahan Ini, Salah Satunya Menutup Lubang di Rumah
Teman-teman bisa menggunakan tanaman sage untuk membasmi tikus di rumah.
Hal ini karena, tanaman sage itu memiliki perawatan yang mudah. Teman-teman hanya perlu memperhatikan lubang drainase dan mendapatkan sinar matahari yang cukup.
10 Kata Berawalan Ber- yang Berubah Jadi Be-, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR