8. Buah Lemon
Rasa dan aroma buah lemon yang segar digunakan untuk menghilangkan aroma amis dari daging.
Selain itu, lemon juga bisa digunakan untuk membuat daging menjadi empuk.
Baca Juga: Perbedaan Daging Sapi dan Kambing yang Terlihat Mirip
Caranya, tuang sedikit air perasan lemon pada daging sapi dan diamkan selama sekitar 25 menit agar teksturnya lebih empuk.
9. Sari Santan
Sari santan juga bisa digunakan sebagai alternatif bahan yang dapat membuat daging empuk. Caranya dengan merebus daging dengan sari santan.
Untuk melunakkan 1 kilogram daging, gunakan sari santan dari 1 buah kelapa.
Selain membuat empuk, cara ini juga akan menambah cita rasa pada daging sebab daging telah menyerap santan sebelum diolah.
10. Potong Secara Melintang
Selain bahan-bahan alami di atas, teknik dan cara memotong daging ternyata juga bisa membuat daging menjadi empuk, teman-teman.
Untuk membuat daging menjadi empuk, potonglah daging secara melintang atau melawan serat, sehingga seratnya mudah terurai.
Sebaliknya jika memotong searah dengan serat, daging akan susah empuk walaupun dimasak dalam waktu yang lama sekalipun.
----
Kuis! |
Apa nama enzim pada nanas yang berperan untuk melunakkan daging? |
Petunjuk: Cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR