Bobo.id - Pada buku tematik kelas 5 tema 1 halaman 69, teman-teman akan menemukan bacaan berujul 'Penyandang Cacat yang Sukses'.
Sama seperti sebelumnya, teman-teman akan mencari ide pokok dari bacaan ini di halaman berikutnya.
Apa itu ide pokok?
Ide pokok juga dikenal dengan istilah gagasan utama. Dalam sebuah karangan harus ada ide pokok.
Keberadaan ide pokok sangat membantu pembaca buku. Karena ide pokok memuat maksud dan isi sebuah bacaan.
Biasanya ide pokok ditemukan dalam satu paragraf. Dalam KBBI, paragraf diartikan sebagai bagian dalam suatu karangan.
Sekarang, kita cari ide pokok pada bacaan 'Penyandang Cacat yang Sukses', yuk!
Jawaban Soal
Paragraf 1
Baca Juga: Ide Pokok dan Kalimat Pengembang Teks 'Siput Bukanlah Hewan Lemah'
Sidik lahir dengan kondisi yang memprihatinkan, ia tak memiliki kedua kaki mulai dari pangkal paha.
Paragraf 2
Meski tubuhnya tak sempurna, sejak kecil Sidik tidak mau merepotkan orang lain.
Paragraf 3
Setelah bertahun-tahun bekerja di Yayasan Swa Prasidya Purna tapi tak menghasilkan materi berarti, Sidik memilih keluar dan mencari pekerjaan lain.
Paragraf 4
Modalnya ketika itu sumbangan dari Pemda DKI sebesar satu juta rupiah.
Paragraf 5
Ia juga sudah punya merek lengkap dengan cap di pembungkus produknya.
Baca Juga: Ide Pokok dan Kalimat Pengembang Teks 'Gerak Ikan dalam Air', Cari Jawaban Kelas 5 SD/MI
Paragraf 6
Beruntung ada seorang pengusaha lokal yang melihat kegigihan Sidik dan akhirnya menyumbangkan sebuah sepeda motor untuk operasional usaha.
Paragraf 7
Saat ini Sidik terus mengembangkan pemasaran produknya.
Paragraf 8
Kini, dari hasil usahanya Sidik mengantungi keuntungan berkisar 1 sampai 2 juta rupiah perbulan.
Teman-teman, itulah ide pokok tiap paragraf dalam bacaan 'Penyandang Cacat yang Sukses'.
Bacaan tersebut saat memberi kita inspirasi untuk gigih berusaha, ya.
Meski memiliki kekurangan, tokoh utama dalam bacaan tersebut mengajari kita untuk tidak pantang menyerah.
----
Baca Lagi |
Ide pokok paragraf 1-5 (halaman 1-2) |
Ide pokok paragraf 6-8 (halaman 3) |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR