Bobo.id - Pada buku tematik kelas 5 SD tema 9 subtema 1, kita akan belajar serba-serbi tentang iklan di berbagai media.
Sebelumnya, kita telah mempelajari sedikit tentang iklan sekaligus mengenai zat tunggal dan juga zat campuran.
Zat tunggal merupakan zat yang terdiri atas materi sejenis. Benda yang termasuk di dalamnya adalah air, garam, gula, dan emas.
Zat campuran adalah zat yang terdiri atas beberapa jenis materi atau zat tunggal. Dibedakan menjadi homogen dan heterogen.
Setelah mempelajari kedua materi itu, pada materi ini, kita diminta untuk mencari tahu soal iklan dan zat apa yang ada dalam iklan.
Sebelum mengetahui jawabannya, Bobo akan menjelaskan terlebih dahulu tentang pengertian iklan. Cari tahu bersama, yuk!
Mengutip Kemdikbud, iklan adalah teks yang mendorong, membujuk khalayak agar tertarik pada barang dan jasa yang ditawarkan.
Ada beberapa unsur yang ditampilkan dalam sebuah iklan. Unsur-unsur itu seperti gambar, gerak, dan juga suara.
Umumnya, iklan disampaikan melalui media massa, seperti televisi, radio, surat kabar, majalah, dan juga internet.
Iklan juga dijadikan sebagai media untuk memberitahukan pada khalayak mengenai barang atau jasa yang dijual dan ditawarkan.
Iklan adalah metode yang sudah terbukti berhasil menjangkau pembeli. Iklan yang menarik memberikan dampak yang besar.
Baca Juga: Apa Perbedaan Sifat Larutan Gula dan Larutan Kopi? Cari Jawaban Kelas 5 Tema 9
Efek langsung dari iklan yakni peningkatan suatu penjualan atau setidaknya produk bisa semakin dikenal luas oleh masyarakat.
Semakin berkembangnya teknologi, iklan semakin berkembang luas, contohnya dengan berkembangnya iklan melalui media sosial.
Setelah mengamati gambar iklan yang tersedia di halaman 7, kita diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan di bawahnya.
Pertanyaan dan jawaban berdasarkan iklan susu kaleng ini sebenarnya bisa disesuaikan dengan pemahamanmu.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Kali ini Bobo akan memberikan alternatif jawabannya. Simak, yuk!
Jawaban:
Dalam iklan tersebut, ada gambar seorang anak yang sedang melompat untuk memasukkan bola basket.
Dalam bermain bola basket, dibutuhkan tubuh yang tinggi agar lebih mudah untuk memasukkan bola ke dalam ring basket.
Melalui gambar itu, kita bisa tahu bahwa barang yang ditawarkan dalam iklan adalah susu peninggi badan.
Jawaban:
Ada beberapa informasi yang bisa diperoleh dari iklan tersebut, antara lain:
Baca Juga: Contoh Zat Tunggal, Campuran Homogen, dan Campuran Heterogen di Sekitar Kita
- Nama produk
- Gambar produk
- Keunggulan produk
Keunggulan produk ini tercantum di bagian pojok kiri atas, yang bertuliskan, "Padat gizi, kaya energi, kalsium tinggi".
Jawaban:
Susu sebagai benda yang ditawarkan dalam iklan merupakan zat campuran karena penyusunnya tidak hanya satu unsur.
Zat campuran adalah zat atau benda atau materi yang disusun atas beberapa campuran unsur zat tunggal, teman-teman.
Susu termasuk campuran yang homogen, sebab partikel susu menyebar secara merata dalam suatu larutan.
Zat campuran homogen merupakan campuran yang zat penyusunnya tercampur sempurna. Zat penyusunnya tidak bisa dibedakan.
Susu juga termasuk dalam emulsi cair karena zat terdispersi berfase cair dan zat pendispersi (medium) berfase cair.
Nah, itulah alternatif jawaban yang bisa digunakan untuk menjawab soal di halaman 7. Semoga bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Apa Saja Benda di Sekitarmu yang Termasuk dalam Zat Campuran? Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa saja unsur yang ada di dalam iklan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR