Bobo.id - Di planet Bumi yang kita tinggali ini terdapat banyak fenomena alam yang unik dan sering kali misterius.
Namun, sebenarnya ada sebagian fenomena alam unik yang bisa dijelaskan menggunakan ilmu sains.
Fenomena alam juga tidak selalu peristiwa atau kejadian, melainkan juga dapat berupa kenampakan alam.
Sebagai negara tropis yang kaya akan keanekaragaman hayati, Indonesia selalu menyimpan kekayaan alam yang indah.
Kondisi alam Indonesia ini juga dapat berupa fenomena alam yang unik. Maksudnya bagaimana, Bo?
Berikut ini Bobo akan membagikan informasi mengenai fenomena alam yang unik di Indonesia beserta penjelasannya.
Yuk, simak bersama dari artikel ini!
Gunung Anak Krakatau yang termasuk ke dalam kelompok gunung api tipe A.
Ciri khas dari gunung api tipe A yaitu pernah mengalami erupsi magmatik sekurang-kurangnya satu kali sesudah 1600 Masehi.
Gunung Anak Krakatau berlokasi di Selat Sunda, lautan di antara pulau Jawa dan Sumatra.
Yap, Anak Krakatau termasuk gunung api bawah laut, yang terbentuk akibat aktivitas vulkanik setelah letusan dahsyat Gunung Krakatau tahun 1883.
Baca Juga: 5 Fenomena Alam Akibat Rotasi Bumi, Salah Satunya Pasang Surut Air Laut
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR